5 Transfer Pemain Termahal Dunia di Bursa Januari

Yusuf AbdillahYusuf Abdillah - Selasa, 30 Januari 2018
5 Transfer Pemain Termahal Dunia di Bursa Januari
Philippe Coutinho (Zimbio)

BolaSkor.com - Jendela transfer musim dingin akan ditutup 31 Januari esok. Beberapa klub mulai menggencarkan serangan mereka di bursa transfer demi menggaet pemain yang diincar.

Selama ini bursa transfer Januari kalah populer daripada jendela musim panas di awal musim. Wajar karena pada bursa Januari klub lebih berhati-hati dalam membeli pemain dan kebanyakan aktif di bursa untuk menambal kekurangan skuat yang ada.

Namun, sepanjang sejarah bursa Januari juga mencatatkan transfer fenomenal. Seperti yang terjadi musim ini saat Philippe Coutinho dibeli oleh Barcelona. Sedangkan yang terakhir, jika terjadi, Manchester City dikabarkan akan mendatangkan bek Athletic Bilbao Aymeric Laporte senilai 57 juta pound.

Berikut 5 transfer termahal di jendela transfer Januari sepanjang sejarah.

5 - Lucas Moura
Sao Paulo ke Paris Saint-Germain (38 juta pound)

Lucas Moura bergabung dengan juara Ligue 1, Paris Saint-Germain pada 2013. Lucas memikat PSG setelah tampil cemerlang bersama Sao Paulo. Bersama klub Brasil ini dia mengoleksi 22 gol dan 19 assist dalam 86 laga.

Lucas sempat sulit beradaptasi di klub barunya. Namun perlahan dia mampu menembus tim utama PSG. Namun, datangnya Neymar dan Kylian Mbappe, menit bermain Lucas makin terbatas. Sejak gabung 2013, Lucas mencetak 46 gol dan 50 assist dalam 229 penampilan bersama PSG.

4 - Fernando Torres
Liverpool ke Chelsea (50 juta pound)

Bagi sebagian pihak, transfer mahal Fernando Torres pada 2011 dibilang pembelian gagal Chelsea. Meski pihak Chelsea menegaskan tak merasakan hal tersebut. Yang pasti, proses kepindahannya dari Liverpool termasuk menarik kala itu.

Selama bersama Liverpool Torres membuat 81 gol pada 141 laga. Dengan catatan itu Torres tentu diharapkan bisa menjadi lumbung gol Chelsea. Namun, sepanjang lima setengah musim bersama The Blues Torres hanya mengoleksi 33 gol.

3 - Oscar
Chelsea ke Shanghai SIPG (60 juta pound)

Oscar muda datang ke Chelsea pada 2012. Oscar menandai kiprah di Stamford Bridge dengan mencetak dua gol ke gawang Juventus pada laga fase grup Liga Champions.

Osca bertahan empat tahun bersama The Blues. Namun pemain asal Brasil itu gagal menjaga konsistensi permainan. Total dia tampil dalam 203 laga dan mencetak 38 gol plus 37 assist.

Tergiur dengan tawaran uang dari klub China, Oscar pun memilih hengkang dan bergabung dengan Shanghai SIPG dengan tevusan 60 juta pound.

2 - Virgil Van Dijk
Southampton ke Liverpool (75 juta pound)

Untuk menambal borok di barisan pertahanan, Liverpool memutuskan mendatangkan bek tangguh Southampton asal Belanda, Virgil van Dijk.

Liverpool membutuhkan waktu setengah musim untuk bisa menggaet Van Dijk senilai 75 juta pound. Nilai transfer ini menjadikan Van Dijk sebagai bek termahal di dunia.

1 - Philippe Coutinho
Liverpool ke Barcelona (142 juta pound)

Transfer Philippe Coutinho menyita perhatian sepanjang 2017 lalu. Serupa dengan Van Dijk, Coutinho juga sudah sejak awal musim ingin bergabung dengan klub baru.

Meski sudah menempuh berbagai upaya, Liverpool akhirnya tak kuasa menolak tawaran 142 juta pound dari Barcelona. Bersama Liverpool, Coutinho menyumbang 54 gol dan 46 assist dalam 201 penampilan.

Bursa transfer
Ditulis Oleh

Yusuf Abdillah

Posts

5.962

Bagikan