8 Pemain Ini Diprediksi Bersinar di Kualifikasi Piala AFC U-19, Salah Satunya dari Indonesia

Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Selasa, 24 Oktober 2017
8 Pemain Ini Diprediksi Bersinar di Kualifikasi Piala AFC U-19, Salah Satunya dari Indonesia
Striker Timnas Indonesia U-19, Hanis Saghara Putra. (Sumber: Topskor.id)

BolaSkor.com - Konfederasi Sepak Bola Asia, AFC, meliris delapan pemain yang berpeluang besar bersinar di Kualifikasi Piala AFC U-19. AFC mengklaim, mereka perlu diberi perhatian ketat oleh lawan, saat bermain di Kualifikasi Piala AFC U-19 nantinya. Salah satunya adalah striker Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-19, Hanis Saghara Putra.

Dalam laman resmi AFC, striker Persibo Bojonegoro tersebut diprediksi karena penampilannya selama di Toulon Cup 2017. Pasalnya, Hanis Saghara pernah membobol gawang Skotlandia U-21 pada ajang Toulon Cup 2017.

Hanis Saghara disinyalir dapat bersinar ketimbang striker Timnas U-19 lainnya yang belakangan ini tampil apik, Muhammad Rafli.

Tak hanya Hanis Saghara, AFC juga menyebut tujuh pemain lainnya yang diprediksi akan tampil bersinar di Kualifikasi Piala AFC U-19. Mereka adalah Mohammed Dawood (Striker, Iran), Hiroki Abe (Striker, Jepang), Daniel Arzani (Gelandang Tengah, Australia), Majed Rashid (Gelandang Tengah, Uni Emirat Arab), Dheeraj Singh (Kiper, India), Doan Van Hau (Bek Tengah, Vietnam), dan Arshad Al Alawi (Gelandang Serang, India).

Kualifikasi Piala AFC U-19 sendiri digelar dari tanggal 24 Oktober hingga 8 November 2017. Ada 43 negara yang dibagi menjadi 10 grup.

10 negara yang menjadi tuan rumah dengan sistem home tournemant. Kesepuluh negara tersebut adalah Kyrgyzstan, Tajikistan, Qatar, Saudi Arabia, Jordan, Korea Selatan, Kamboja, Taiwan, Mongolia, dan Vietnam.

Di Kualifikasi Piala AFC U-19, Timnas U-19 berada di Grup F bersama tuan rumah Korea Selatan, Timor Leste, Malaysia, dan Brunei Darussalam. Skuat Garuda Nusantara tidak terpengaruh dengan hasil Kualifikasi Piala AFC U-19, sebab Indonesia ditunjuk sebagai tuan rumah.

Kualifikasi Piala AFC U-19 2017 Timnas Indonesia U-19 Afc
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

Pencinta sepak bola Indonesia.
Posts

15.014

Bagikan