Berlusconi Tunjuk Montella Gantikan Seedorf?

BolaSkorBolaSkor - Jumat, 09 Mei 2014
Berlusconi Tunjuk Montella Gantikan Seedorf?
Berlusconi Tunjuk Montella Gantikan Seedorf?
Milan - Rumor pemecatan Clarence Seedorf dari kursi kepelatihan AC Milan kian santer terdengar. Pemilik Rossoneri, Silvio Berlusconi, mengaku sangat mengagumi strategi juru racik Fiorentina, Vicenzo Montella. Kabar yang berhembus di tanah Italia menyebutkan bahwa Milan akan memecat pelatih Clarence Seedorf akhir musim ini, meskipun Rossoneri mendapatkan tiket berlaga di Liga Europa musim depan. Sejak ditunjuk sebagai pelatih Milan menggantikan Massimiliano Allegri pada 16 Januari lalu, Seedorf memang belum mampu mengembalikan Milan ke performa maksimalnya. Juru taktik asal Belanda itu meraih 10 kemenangan, dua kali hasil imbang, dan delapan kali kalah. Presentase kemenangannya hanya mencapai 50 persen. Milan sendiri berada di posisi kedelapan dengan 54 poin. Berbeda dengan Montella, yang menuai kesuksesan dengan membawa Fiorentina melaju ke Liga Europa dua musim beruntun. Performa gemilang Montella berbuah pujian dari Berlusconi. "Saya rasa Montella tampil bagus bersama Fiorentina dan secara personal saya rasa dia sangat baik. Kami akan menunggu hingga akhir musim dan kemudian memutuskan siapa yang terbaik bagi tim, bersama staf pelatih dan Anggota Dewan klub," ungkap Berlusconi dilansir Goal. Mantan Perdana Menteri Italia itu menegaskan takkan pernah menjual Rossoneri, seperti yang dilakukan oleh tetangganya Inter Milan. Namun, Berlusconi menyebut sulit bagi Rossoneri untuk kembali ke jajaran elit Eropa. "Saya tak pernah berpikir untuk menjual klub, meski klub ini memiliki banyak masalah dan kesulitan bersaing di level internasional karena sumbangan dana dari para penguasaha asal Arab Saudi. Saya rasa klub seperti PSG dimiliki oleh orang yang memiliki dana tak terbatas," ia menambahkan.
Silvio Berlusconi Vicenzo Montella Clarence Seedorf AC Milan
Ditulis Oleh

BolaSkor

Admin Bolaskor.com.
Posts

11.185

Bagikan