Kontra PSG, ZInedine Zidane Siapkan Nacho untuk Mematikan Neymar

Arief HadiArief Hadi - Rabu, 07 Februari 2018
Kontra PSG, ZInedine Zidane Siapkan Nacho untuk Mematikan Neymar
Nacho Fernandez (zimbio)

BolaSkor.com - Pekan depan, Real Madrid akan melawan Paris Saint-Germain (PSG) di leg pertama 16 besar Champions League. Menjelang laga tersebut, Los Blancos mendapatkan kabar buruk atas ditolaknya banding mereka mengenai Dani Carvajal.

UEFA tidak menerima banding Madrid. Alhasil, Carvajal akan menjalani sanksi larangan bermain di dua laga kandang-tandang Madrid melawan PSG. Ini jelas menguntungkan PSG, karena Carvajal bek kanan terbaik Madrid saat ini, dan di zona tersebut, merupakan tempat beroperasinya Neymar.

Zinedine Zidane, pelatih Madrid, memiliki dua opsi untuk dimainkan di sana. Opsi pertama memainkan pemain berusia 19 tahun, Achraf Hakimi, yang memang berposisi sebagai bek kanan, atau menempatkan Nacho Fernandez di posisi tersebut.

Achraf Hakimi minim jam terbang.

Menurut berita yang dilansir AS, Zidane lebih memilih Nacho untuk bermain sebagai bek kanan. Pemain berusia 28 tahun itu akan diplot untuk meminimalisir ancaman dari mantan pemain Barcelona, Neymar.

Nacho dipercaya karena jam terbangnya lebih banyak ketimbang Hakimi. Selain itu, ketika Nacho bermain sebagai bek kanan, Madrid memiliki statistik unik, yakni hanya menelan satu kali kekalahan dari 17 laga terakhir saat Nacho ditempatkan sebagai bek kanan.

Alumni Real Madrid Castilla itu juga menjadi satu-satunya bek terprima Madrid musim ini. Nacho mengemas lebih banyak waktu bermain (2.347 menit) ketimbang Sergio Ramos (2.111 menit), Raphael Varane (2.153 menit), dan Carvajal (2.110). Dalam kondisinya tersebut, Nacho diharapkan dapat membendung Neymar.

Terlebih, pemain asal Spanyol tersebut memiliki kenangan indah dari Champions League 2015/16, saat mencetak gol tunggal ke gawang PSG di fase grup, yang meloloskan Madrid ke -16 besar Champions League.

Real Madrid Paris Saint-Germain Champions League Dani carvajal Neymar
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

12.138

Bagikan