Fakta Menarik Jelang Burnley Vs Manchester United

Andityas PradiptaAndityas Pradipta - Jumat, 19 Januari 2018
Fakta Menarik Jelang Burnley Vs Manchester United
Para penggawa Manchester United (manutd)

BolaSkor.com - Tim peringkat ketujuh Burnley akan menghadapi peringkat kedua Manchester United dalam lanjutan kompetisi Premier League pekan ke-24, di Stadion Turf Moor, Sabtu (20/1/2018).

Berikut beberapa data dan fakta menarik kedua tim dikutip dari berbagai sumber:

- Dalam sejarah pertemuan kedua tim, Burnley dan Manchester United sudah saling bentrok sebanyak tujuh kali. Dari jumlah pertandingan tersebut, Manchester mampu memenangkan tiga laga.

- Burnley hanya mampu meraih satu kemenangan dan sisanya harus diterima dengan hasil imbang dan kekalahan. Kemenangan Burnley melawan Manchester United terjadi pada 20 Agustus 2009.

- Lima pertandingan kandang Burnley mampu dilewati dengan dua kemenangan dan tiga kekalahan, dimana kekalahan terakhir mereka terjadi saat melawan Liverpool pada 20 Januari 2018.

- Burnley selalu kalah dalam 2 laga kandang terakhirnya di Premier League, yakni 0-3 vs Tottenham dan 1-2 vs Liverpool.

– Sementara lima laga tandang Manchester United mampu dilewati dengan tanpa terkalahkan, dengan meraih empat kemenangan dan satu hasil imbang. Dilaga tandang terakhirnya mereka mampu mengandaskan Everton dengan skor akhir 2-0.

- Manajer Burnley, Sean Dyche selama lima kali pertemuan dengan Manchester United, ia belum pernah memberi timnya kemenangan dengan mendapat tiga hasil imbang dan dua kekalahan.

- Manajer Manchester United, Jose Mourinho, sudah membawa timnya bermain melawan Burnley sebanyak lima kali, dari lima laga tersebut ia mampu membawa timnya meraih dua kemenangan dan tiga hasil imbang.

- Manchester United selalu menang dengan mencetak minimal 2 gol dan tanpa kebobolan dalam 3 laga terakhirnya di semua kompetisi.

Manchester United Burnley FC
Posts

239

Bagikan