Gagal Raih La Decima, Robben Akui Langkah Mundur Tinggalkan El Real

BolaSkorBolaSkor - Selasa, 05 Desember 2017
Gagal Raih La Decima, Robben Akui Langkah Mundur Tinggalkan El Real
Arjen Robben (zimbio)

BolaSkor.com - Winger veteran Bayern Muenchen, Arjen Robben mengaku keputusan meninggalkan klub raksasa Spanyol Real Madrid sebagai langkah mundur dalam kariernya.

Dikatakan Robben tujuan utama ketika bergabung ke El Real ketika itu adalah membantu memenangkan trofi Liga Champions ke-10 atau La Decima.

Namun apa daya, pemain berusia 33 tahun yang akan mencatatkan laga ke-100 di Liga Champions, tak mampu mewujudkan impiannya selama dua periode musim 2007-2009, bermukim di Santiago Bernabeu.

"Real Madrid adalah klub fantastis, terutama dengan bagaimana mereka bermain di Eropa. Ketika saya pergi, saya merasa telah mengambil langkah mundur," sebut Robben menurut UEFA.

"Tujuan utama saya ketika bermain di sana adalah membantu klub memenangkan trofi Eropa ke-10, kala itu hal tersebut adalah impian terbesar saya. Saya bermain di sana selama dua tahun, namun kami tak berhasil memenangkan trofi," lanjutnya.

Kendati demikian, mantan bintang timnas Belanda ini akhirnya berhasil mencatatkan prestasi besar membawa timnya The Bavarians meraih treble winners (Liga Champions, Bundesliga, dan Piala Jerman) di bawah kepemimpinan Jupp Heynckes pada musim 2012--2013 lalu.

"Bayern sebelumnya tak terlalu sukses di Eropa kala itu, dan tujuan utama saya adalah bermain di level tertinggi, dan itu artinya memenangkan Liga Champions," pungkas mantan penggawa Chelsea tersebut.

Bayern Muenchen
Ditulis Oleh

BolaSkor

Admin Bolaskor.com.
Posts

11.185

Bagikan