Gol Kontrovesial Warnai Kemenangan Barcelona

Yusuf AbdillahYusuf Abdillah - Minggu, 22 Oktober 2017
Gol Kontrovesial Warnai Kemenangan Barcelona

BolaSkor.com - Barcelona masih mantap di puncak klasemen La Liga menyusul kemenangan 2-0 atas penghuni papan bawah, Malaga di Camp Nou, Minggu (22/10/17) WIB.

Barcelona unggul cepat ketika pertandingan belum genap dua menit berjalan. Namun gol yang diciptakan Gerard Deulofeu meninggalkan kontrovesi.

Gol berawal dari umpan silang dari Lucas Digne yang diblok oleh bek Malaga Roberto Rosales. Bola kemudian kembali dikuasai Digne yang melepaskan umpan silang kedua dan dilanjutkan Deulofeu menjadi gol.

Masalahnya, sebelum Digne melepaskan umpan, bola terlihat sudah keluar lapangan permainan. Kubu Malaga melancarkan protes, namun wasit tetap menganggap gol sah. Gol itu pun menjadi satu-satunya yang tercipta di babak pertama.

Barcelona menggandakan keunggulan pada menit ke-56 lewat Andres Iniesta. Gol lahir berawal dari kecermatan Lionel Messi yang melihat pergerakan Iniesta ke kotak penalti. Menerima umpan Messi, lewat sepakan kaki kiri Iniesta pun menaklukkan gawang Malaga yang dikawal kiper debutan Andres Prieto.

Berkat kemenangan ini Barcelona mempertahankan selisih empat poin dari Valencia yang menempel di peringkat kedua La Liga. Valencia sendiri dengan gemilang melibas Sevilla 4-0 di Mestalla.

Susunan Pemain
Barcelona (4-3-3): ter Stegen; Roberto, Mascherano, Umtiti, Digne; Rakitic, Busquets (Paulinho 76), Iniesta; Messi, Deulofeu (Semedo 71), L Suarez (Alcacer 83);

Malaga (4-2-3-1): Prieto; Rosales, Hernandez, Baysse, Juankar; Rolon, Gonzalez; Keko, Castro, Rolan (Juanpi 45); Penaranda (Baston 71)

Barcelona La liga
Ditulis Oleh

Yusuf Abdillah

Posts

6.143

Bagikan