Prediksi MU Vs Southampton: Menang atau Turun Tangga

Yusuf AbdillahYusuf Abdillah - Sabtu, 30 Desember 2017
Prediksi MU Vs Southampton: Menang atau Turun Tangga
Manchester United (Zimbio)

BolaSkor.com - Manchester United akan menjamu Southampton dalam laga lanjutan Premier League di Stadion Old Trafford, Minggu (31/12) dini hari WIB. Tambahan tiga angka sangat dibutuhkan MU untuk menghindari kejaran Chelsea yang terus menempel ketat.

MU sudah kehilangan empat poin setekah hanya bisa menuai hasil imbang pada dua lga beruntun menghadai Leicester City dan Burnley. Hasil ini membuat Chelsea bisa memangkas selisih menjadi hanya satu angka dengan MU.

Untuk laga menghadapi Southampton, pasukan Jose Mourinho harus bisa lebih mematikan di depan gawang lawan. Dalam dua laga yang berakhir imbang, MU sebenarnya menguasai laga namun kurang kreatif dalam mengkreasi peluang dan sering membuang peluang.

MU untuk laga nanti mendapat suntikan dengan sudah bisa tampilnya Marcos Rojo yang sudah pulih dari cedera. Rojo sendiri menyatakan sudah siap tampil meski mengaku sulit untuk bisa langsung 100 persen.

Di kubu lawan, Southampton datang dengan moral buruk setelah dalam tujuh laga terakhir stak pernah mengecap kemenangan. Terakhir Southampton malah dibantai 5-2 oleh Totenham Hotsur. Dan untuk laga kontra MU, kemungkinan besar Soton tak memainkan Virgil van Dijk yang bakal gabung Liverpool pada jendela transfer Januari.

Pada pertemuan putaran pertama musim ini, MU sukses meraih tiga poin berkat kemenangan tipis 1-0 saat tampil di markas Southampton. Untuk laga nanti, MU pun diprediksi tak akan kesulitan menuai tiga angka.

Pemain Kunci

Marcus Rashford (Manchester United)

Kemungkinan Marcus Rashford akan diturunkan sejak menit pertama pada laga ini. Lewat kecepatannya Rashford akan mengobrak-abrik pertahanan lawan dari sisi lapangan.

Kepiawaian Rashford dalam melakukan tusukan akan menjadi kunci pada serangan MU kali ini. Selain akan memecah fokus barisan pertahanan, Rashford akan membuka ruang bagi penyerang MU lain, seperti Romelu Lukaku atau Zlatan Ibrahimovic.

Dusan Tadic (Southampton)

Serupa dengan Rashford, Dusan Tadic akan diandalkan Southampton untuk memberi tekanan dari sisi pertahanan MU. Tusukan-tusukan diharapkan bisa menekan full-back lawan.

Kecepatan Tadic juga akan sangat vital bagi Southampton saat melakukan serangan balik lewat sektor sayap. Tadic diharapkan akan bisa memanfaatkan ruang di lini pertahanan MU yang acap ditinggalkan bek-bek sayapnya.

Perkiraan Susunan Pemain

Manchester United (4-2-3-1): De Gea; Shaw, Jones, Lindelof, Young; Pogba, Matic; Rashford, Mkhitaryan, Lingard; Ibrahimovic

Southampton (4-2-3-1): Forster; Targett, Hoedt, Yoshida, Pied; Lemina, Romeu; Tadic, Davis, Boufal; Gabbadini

Lima Pertemuan Terakhir
23-09-2017 Southampton 0-1 Manchester United (Premier League)
18-05-2017 Southampton 0-0 Manchester United (Premier League)
26-02-2017 Manchester United 3-2 Southampton (Premier League)
20-08-2016 Manchester United 2-0 Southampton (Premier League)
23-01-2016 Manchester United 0-1 Southampton (Premier League)

Lima Pertandingan Terakhir Manchester United
14-12-2017 Manchester United 1-0 Bournemouth (Premier League)
17-12-2017 West Brom 1-2 Manchester United (Premier League)
21-12-2017 Bristol City 2-1 Manchester United (Piala Liga)
24-12-2017 Leicester City 2-2 Manchester United (Premier League)
26-12-2017 Manchester United 2-2 Burnley (Premier League)

Lima Pertandingan Terakhir Southampton
10-12-2017 Southampton 1-1 Arsenal (Premier League)
14-12-2017 Southampton 1-4 Leicester City (Premier League)
16-12-2017 Chelsea 1-0 Southampton (Premier League)
23-12-2017 Southampton 1-1 Huddersfield (Premier League)
26-12-2017 Tottenham Hotspur 5-2 Southampton (Premier League)

PREDIKSI BOLASKOR.COM: 60-40

Prediksi Manchester United Premier League
Ditulis Oleh

Yusuf Abdillah

Posts

6.069

Bagikan