Tiga Stadion Ini Jadi Opsi Venue Kandang PSIS

Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Rabu, 29 November 2017
Tiga Stadion Ini Jadi Opsi Venue Kandang PSIS
Skuat PSIS Semarang saat merayakan gol ke gawang Martapura FC. (BolaSkor.com/Gigi Gaga)

BolaSkor.com - PSIS Semarang resmi promosi ke Liga 1 setelah menempati peringkat ketiga terbaik Liga 2 musim ini. Kepastian itu didapat usai Tim Mahesa Jenar mengalahkan Martapura FC dengan skor 6-4 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Gedebage, Bandung, Selasa (28/11/17) kemarin sore WIB.

CEO PSIS, Yoyok Sukawi mengatakan, nantinya Tim Mahesa Jenar akan menggunakan stadion di luar Semarang sebagai venue kandang sementara. Mengingat Stadion Jati Diri sedang direnovasi.

"Jati Diri sudah 100 persen dibongkar, yang jelas hingga awal 2019 belum bisa dipakai. Ada tiga stadion alternatif di tentangga kita, ada di Solo (Stadion Manahan), Jepara (Stadion Gelora Bumi Kartini), dan di Sleman (Stadion Maguwoharjo). Ketiga sudah memenuhi syarat untuk Liga 1," ungkap Yoyok Sukawi.

Di sisi lain, Yoyok Sukawi bakal mempertahankan pelatih Subangkit. Pasalnya, Subangkit sudah mempunyai lisensi kepelatihan A AFC sebagai syarat utama pelatih di Liga 1.

"Coach Subangkit kemungkinan dipertahankan. Dia itu hebat, pahlawan PSIS dan warga Semarang. Tapi, nanti saya harus berbicara dengan manajemen menggelar rapat evaluasi terlebih dahulu," ujar Yoyok Sukawi.

PSIS Semarang Liga 2 Liga 1 Yoyok sukawi
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

Pencinta sepak bola Indonesia.
Posts

15.017

Bagikan