10 Hal Unik dan Aneh dari Skuat Brasil yang Tak Banyak Diketahui

Yusuf AbdillahYusuf Abdillah - Minggu, 24 Juni 2018
10 Hal Unik dan Aneh dari Skuat Brasil yang Tak Banyak Diketahui
Timnas Brasil (Zimbio)

BolaSkor.com - Bukan tanpa alasan jika menyebut Brasil adalah salah satu tim teraneh pada Piala Dunia 2018. Hal ini tak lepas dari ritual, kebiasaan, dan hal unik yang dari tim Samba.

Tidak sedikit hal unik nan aneh dari Selecao yang belum banyak diketahui. Berikut BolaSkor.com mengumpulkan beberapa di antaranya.


1. Altar Tite di Ruang Ganti

Pelatih Brasil, Tite dikenal sebagai pemuja Virgin Nossa Senhora Aparecida atau Perawan Fatima menurut kepercayaan banyak orang Brasil. Setiap jelang laga, Tite membuat semacam altar kecil untuk berdoa di ruang ganti. Kebiasaan lain yang dilakukan Tite adalah pada pagi hari dia keluar berjalan dan mengunjungi gereja terbesar di kota pertandingan. Dia juga membagikan gelang religi dengan tujuan untuk menambah kekuatan dan melindungi para pemainnya.


2. Danilo Bermula sebagai Kiper

Saat pertama kali mengenal sepak bola waktu kecil, Danilo bermain sebagai penjaga gawang. Hal itu berlangsung cukup lama hingga akhirnya pelatih memaksanya untuk bermain sebagai bek. Meski sang ayah sudah membeli sarung tangan kiper baru plus uang jajan tambahan, Danilo menolak untuk kembali menjadi kiper. Jika Brasil lolos ke final, Danilo akan merayakan ulang tahunnya di atas lapangan pada 15 Juli mendatang.


3. Thiago Silva Nyaris Meninggal Dunia karena TBC di Moskow

Saat berusia 17 tahun, Thiago Silva harus meenginap di rumah sakit selama enam bulan. Saat itu dia bermain untuk Dinamo Moskow. Thiago Silva harus dirawat intensif karena menderita tuberculosis (TBC) yang bahkan nyaris menrenggut nyawamnya.

Serba-Serbi Piala Dunia 2018 Piala Dunia 2018 Brasil
Ditulis Oleh

Yusuf Abdillah

Posts

5.969

Bagikan