10 Pemain Resmi Dilepas, Manajemen Persija Angkat Bicara

Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Senin, 25 April 2022
10 Pemain Resmi Dilepas, Manajemen Persija Angkat Bicara
Mohamad Prapanca saat memberikan keterangan kepada awak media dalam kegiatan 'Ngopi Bareng Presiden Klub Persija' (BolaSkor.com)

BolaSkor.com - Persija Jakarta sudah melepas total 10 pemainnya untuk menghadapi Liga 1 2022/2023. Yang terbaru, tim berjulukan Macan Kemayoran tersebut resmi tidak memperpanjang kerja sama dengan bek asal Italia, Marco Motta.

Motta jadi pemain asing pertama yang didepak oleh Persija. Sembilan pemain lainnya merupakan para pemain lokal, di antaranya adalah Adixi Lenzivio, Yoewanto Stya Beny, Novri Setiawan, Ikhwan Ciptady, Ahmad Bustomi, Imam Pathurohman, Salman Alfarid, Hadi Ardiansyah.

Keputusan manajemen Persija melakukan 'cuci gudang' ini didasari prestasi Persija di Liga 1 musim lalu. Tim Ibu Kota yang ditargetkan finis di tiga besar hanya sanggup menempati posisi 8.

Di lain sisi, Persija sudah mendatangkan tiga pemain baru. Mereka adalah Firza Andika, Hanif Sjahbandi, dan Hansamu Yama Pranata.

Baca Juga:

Persija Resmi Lepas Eks Juventus dan Timnas Italia Marco Motta

Profil Thomas Doll: Pelatih Anyar Persija yang Akrab dengan Pemecatan

"Perpisahan dengan mereka tentu tidak kami harapkan. Kami semua sudah layaknya sebuah keluarga dan saling mendukung dalam kondisi apa pun. Kami telah bersama-sama berjuang demi membawa Persija ke posisi yang terbaik,” kata Presiden Persija, Mohamad Prapanca.

"Tapi, situasi memaksa kami untuk berpisah demi kebaikan bersama. Saya dan seluruh manajemen Persija mendoakan mereka agar makin sukses dan bisa terus bersinar di pelabuhan barunya. Bagaimana pun mereka akan terus menjadi keluarga besar Persija,” tambahnya.

Persija saat ini memang sedang menatap era baru bersama pelatih asal Jerman, Thomas Doll. Eks Borussia Dortmund tersebut dikontrak selama tiga tahun ke depan sebagai manajer pelatih Macan Kemayoran.

Dari sisi manajerial, direksi Persija memutuskan untuk mengangkat Ganesha Putera sebagai Wakil Presiden klub. Dia akan membantu tugas Mohamad Prapanca, terutama yang berkaitan dengan sisi Persija sebagai klub sepak bola.

Persija jakarta Mohamad Prapanca Marco motta Novri setiawan Bursa transfer Liga 1 Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Posts

4.287

Bagikan