3 Efek Samping Lionel Messi Bertahan di Barcelona

Johan KristiandiJohan Kristiandi - Sabtu, 05 September 2020
3 Efek Samping Lionel Messi Bertahan di Barcelona
Lionel Messi (Zimbio)

BolaSkor.com - Lionel Messi akhirnya menyerah dan memutuskan bertahan di Barcelona. Namun, tentu ada efek samping di balik keputusan pemain 33 tahun tersebut.

Sebelumnya, Barcelona dan Messi terus silang pendapat soal waktu aktif klausul pelepasan senilai 700 juta euro. Barca menganggap klausul tersebut masih berlaku, sedangkan Messi menilai sudah berakhir saat kompetisi 2019-2020 usai.

Pada akhirnya, Lionel Messi memilih meredakan api perselisihan dengan Barcelona. Messi bertahan setidaknya untuk satu musim ke depan.

Baca juga:

Prediksi LaLiga 2020-2021: Real Madrid Juara, Barcelona Ya Sudahlah

Kuatnya Hubungan Pertemanan, 6 Pemain Kenakan Nomor Punggung Abdelhak Nouri

Kai Havertz dan 7 Pemain Jerman yang Memperkuat Chelsea

Lionel Messi

"Saya pikir dan yakin bisa bebas untuk pergi karena presiden selalu mengatakan bahwa di akhir musim bisa memutuskan untuk bertahan atau tidak. Sekarang mereka berpegang pada fakta saya tidak mengatakannya sebelum 10 Juni, ketika ternyata pada 10 Juni kami bersaing merebut gelar LaLiga di tengah-tengah virus corona yang mengerikan ini," papar Messi seperti dilaporkan Goal.

"Inilah alasan mengapa saya akan terus berada di klub. Sekarang, saya akan terus di Barcelona karena presiden mengatakan kepada satu-satunya cara untuk pergi adalah dengan membayar klausul 700 juta euro, dan itu tidak mungkin," katanya.

"Saya tidak akan pernah pergi ke pengadilan melawan Barcelona karena klub ini adalah yang saya cintai, yang memberi saya segalanya sejak saya tiba."

Namun, keberadaan Lionel Messi di Barcelona bisa menjadi bom waktu yang dapat meledak kapan pun. Berikut ini adalah tiga efek samping Lionel Messi bertahan di Barcelona:

Tampil Angin-anginan

Lionel Messi

Satu di antara efek samping yang bisa terjadi adalah Lionel Messi tak lagi menunjukkan kemampuan terbaik untuk Barcelona. Jika hal itu terjadi, Barcelona menjadi pihak yang paling dirugikan.

Lionel Messi sudah dengan tegas mengutarakan minat hengkang. Namun, Barca dengan segala upaya memaksa Messi bertahan.

Situasi itu bisa berdampak kepada penampilan Messi. Sebab, La Pulga bertahan di Barcelona karena dalam posisi terpaksa.

Meski tidak disengaja, namun peluang performa Messi menurun cukup besar. Apalagi jika sang megabintang terus memikirkan pergi dari Camp Nou.

Kehilangan Kesempatan Raih Uang Besar

Lionel Messi

Barcelona dikabarkan mengalami defisit pendapatan hingga 600 juta euro. Hal itu terjadi karena pandemi virus corona dan juga kegagalan meraih prestasi.

Lubang besar pada sisi finansial itu bisa ditutup dengan menjual Lionel Messi. Meskipun, sulit melihat klub yang bisa mengaktifkan klausul pelepasan Messi yang mencapai 700 juta euro.

Barcelona diprediksi akan menerima lebih besar dari hasil penjualan Neymar ke Paris Saint-Germain jika bersedia melepas Messi ke Manchester City. Selain itu, The Citizens juga siap memasukkan beberapa pemain dalam kesepakatan.

Kini, Barcelona perlu mencari cara lain untuk mendapatkan dana segar. Hal itu juga berarti pergerakan Barca di bursa transfer tidak bisa leluasa.

Satu yang perlu dicatat, Barcelona akan kehilangan Lionel Messi secara cuma-cuma pada akhir musim 2020-2021 jika tidak ada pembaruan kontrak.

Ancaman Gesekan dengan Manajemen

Lionel Messi

Meski sudah memutuskan bertahan, namun hubungan Lionel Messi dengan manajemen Barcelona masih panas. Hingga saat ini, Messi diprediksi memendam keinginan besar angkat koper.

Lionel Messi dikabarkan tidak menyukai kepemimpinan Josep Maria Bartomeu sebagai presiden Barcelona. Messi menilai, Bartomeu adalah satu di antara pihak yang bertanggung jawab atas hasil jeblok yang diraih.

Dengan begitu, kans Messi bertarung dengan manajemen tetap terbuka lebar di masa depan. Terlebih dengan perang pernyataan yang terjadi soal klausul pelepasan.

Dampaknya bisa beragam. Sebagai pemain senior dan pemimpin, Lionel Messi bisa menimbulkan masalah internal untuk Barcelona. Para pemain bisa bergabung dengan Messi untuk melakukan perubahan di Barcelona.

Keadaan kian sulit jika Barcelona juga gagal menyingkirkan pemain yang sudah tidak masuk dalam rencana seperti Luis Suarez dan Arturo Vidal. Mereka bisa bersatu dengan Messi dan memantik persoalan dalam tim.

Lionel Messi Breaking News Barcelona Trivia Sepak Bola
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Life is too short, but i will live for you.
Posts

14.299

Bagikan