5 Pemain yang Berpotensi Direkrut Persija untuk Liga 1 2019

Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Rabu, 12 Desember 2018
5 Pemain yang Berpotensi Direkrut Persija untuk Liga 1 2019
Persija Jakarta menjadi juara Liga 1 2018. (Media Persija)

BolaSkor.com - Liga 1 2018 telah berakhir, dengan memastikan Persija Jakarta menjadi juara. Persija menjadi juara Liga 1 2018 usai duduk di puncak klasemen Liga 1 2018 melalui perolehan 62 poin dari 34 laga.

Kepastian itu didapat usai Persija menang 2-1 atas Mitra Kukar, pada laga pamungkas Liga 1 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Minggu (9/12) sore WIB.

Tak hanya Persija, Liga 1 2018 juga memastikan tim-tim yang terdegradasi ke Liga 2 musim depan, yakni Mitra Kukar, Sriwijaya FC, dan PSMS Medan. Kiprah ketiganya digantikan tim promosi dari Liga 2 2018, yakni PSS Sleman, Semen Padang, dan Kalteng Putra FC.

Meski begitu, Liga 1 2019 rencananya digelar usai Pemilihan Umum Presiden pada 19 April mendatang. Hal ini disampaikan COO PT Liga Indonesia Baru (LIB), Tigorshalom Boboy.

"Ini kan ada proses yang kita jalani, ada evaluasi, ada laporan dari PSSI, dalam waktu dekat kami akan bertemu PSSI, termasuk rencana kompetisi tahun depan," ujar Tigorshalom Boboy.

"Karena kami tidak bisa lepas begitu saja, ada agenda lain, Tapi kami punya perencanaan itu setelah pilpres," katanya menambahkan.

Baca Juga: Tiga Pemain Belum Pastikan Masa Depannya di Persija

Para peserta Liga 1 2019 pun akan melakukan evaluasi dan membentuk tim untuk kompetisi musim depan, sambil berkiprah di babak 64 besar Piala Indonesia 2018. Termasuk Persija.

Persija dirumorkan bakal mendatangkan pemain baru untuk Liga 1 2019. Ada beberapa nama yang dikaitkan dan berpotensi berseragam tim Macan Kemayoran. Siapa saja mereka? Berikut ulasannya yang disusun BolaSkor.com:

Persija jakarta Ryuji utomo Beto goncalves Esteban Vizcarra Shahar ginanjar Marcho Sandy Meraudje Liga 1 Liga 1 2019 Breaking News Trivia Sepak Bola
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

Pencinta sepak bola Indonesia.
Posts

14.856

Bagikan