Abbiati Kartu Merah, Milan Sementara Ditekuk ParmaBabak I

BolaSkorBolaSkor - Minggu, 16 Maret 2014
Abbiati Kartu Merah, Milan Sementara Ditekuk Parma<!--idunk-->Babak I
Abbiati Kartu Merah, Milan Sementara Ditekuk ParmaBabak I
Milan - AC Milan harus bermain dengan sepuluh orang sejak menit kelima saat berhadapan melawan Parma. Hingga turun minum, Rossoneri tertinggal 1-0 berkat penalti Antonio Cassano. AC Milan menjalani pertandingan ke-28 mereka di ajang Liga Italia dengan menjamu Parma di markas kebesarannya, Stadion San Siro, Minggu (16/3) malam WIB. Milan memiliki rekor cemerlang dengan meraih sepuluh kemenangan melawan Parma di 11 pertandingan terakhir di San Siro. Pelatih Milan, Clarence Seedorf, menurunkan skema 4-2-3-1 pada pertandingan ini dengan bertumpu kepada Mario Balotelli sendiri di depan. Adapun, Parma mengandalkan formasi 4-3-3 dengan trio Ludovic Bianiany, Ezequiel Schelotto, dan Antonio Cassano. Parma langsung tancap gas sejak awal pertandingan dengan mengandalkan tempo serangan cepat. Hal tersebut membuat kaget lini pertahanan Milan. Menit kelima, Cassano mengirim umpan terobosan yang mengelabui Philippe Mexes dan Daniele Bonera. Schelotto terpaksa dijatuhkan Christian Abbiati di kotak penalti. Wasit langsung memberikan hadiah penalti untuk Parma dan kartu merah bagi Abbiati. Michael Essien pun ditarik ke luar dan Seedorf memasukkan Marco Amelia. Cassano yang ditunjuk sebagai algojo mampu melaksanakan tugasnya dengan baik. 1-0 Parma memimpin. Unggul jumlah pemain di menit awal pertandingan kian melipatgandakan semangat bertanding Parma. Mereka pun kian percaya diri dalam menghadirkan ancaman ke kotak penalti Milan. Laga menginjak menit ke-12, Afriyie Acquah melepas tembakan keras dari luar kotak penalti. Sayang, arahnya masih menyamping di sisi kanan gawang Milan. Milan baru bisa keluar dari tekanan Parma selepas menit ke-25. Tiga menit berselang, peluang pun datang. Menerim umpan terobosan Balotelli, tembakan keras Andrea Poli dari jarak dekat masih mampu ditahan kiper Antonio Mirante. Amelia melakukan penyelamatan gemilang di menit ke-43. Tembakan Cassano membentur Mexes dan berubah arah. Maelia yang sempat bergerak ke arah yang salah mampu berbalik arah dan kemudian menepisnya. Skor 1-0 bertahan hingga babak pertama usai. Susunan Pemain: AC Milan (4-2-3-1): Abbiati; Abate, Bonera, Mexes, Emanuelson; Essien, De Jong; Kaka, Montolivo, Poli; Balotelli. AC Parma: (4-3-3): Mirante; Cassani, Lucarelli, Felipe, Molinaro; Acquah, Marchionni, Parolo; Biabiany, Cassano, Schelotto.
Parma Antonio Cassano Mario Balotelli Christian abbiati AC Milan Lia italia
Ditulis Oleh

BolaSkor

Admin Bolaskor.com.
Posts

11.185

Bagikan