AC Milan Vs Inter Milan: Mereka yang Pernah Berganti Kostum

Yusuf AbdillahYusuf Abdillah - Minggu, 04 Maret 2018
AC Milan Vs Inter Milan: Mereka yang Pernah Berganti Kostum
Andrea Pirlo, Zlatan Ibrahimovic, Roberto Baggio, dan Ronaldo.

BolaSkor.com - Kota Milano akan memanas saat AC Milan dan Inter Milan bertarung untuk ke-168 kalinya di Serie A, Senin (5/3) dini hari WIB nanti. Sejarah membuktikan duel dalam laga bertajuk Derby della Madonnina itu selalu sengit.

Dua klub sekota ini memang memiliki tradisi persaingan keras. Namun bukan berarti tak ada pemain yang "nekad" berganti kubu. Sepanjang sejarah, paling tidak ada 35 pemain yang berpindah klub, baik dari Milan ke Inter atau sebaliknya.

Banyak pula nama-nama tenar yang menyeberang. Termasuk pemain yang namanya menjadi stadion tempat laga digelar, Giuseppe Meazza. Berikut lima bintang yang pernah membela kedua klub asal Milan.

1. Ronaldo Nazario de Lima

Bintang asal Brasil ini terlebih dulu tiba sebagai pemain Inter Milan pada 1997. Sebelum hengkang ke Real Madrid pada 2002, Ronaldo sudah 68 kali tampil dan menyumbang 49 gol di Serie A bersama Inter. Pada 2007, Ronaldo kembali ke Kota Milan. Kali ini dia bergabung dengan AC Milan. Di sini Ronaldo hanya bertahan semusim dengan mencetak sembilan gol dari 20 laga Serie A.

2. Zlatan Ibrahimovic

Pemain asal Swedia ini bergabung dengan Inter pada 2006 meninggalkan Juventus yang terdegradasi terkait skandal pengaturan skor. Selama tiga musim bersama Inter, Ibra mencetak 57 gol dalam 88 laga di Serie A. Dia kemudian hengkang ke Barcelona pada 2009. Namun pada 2010 Ibra kembali ke Italia dan bergabung dengan AC Milan sebagai pemain pinjaman dan menjadi permamen setahun kemudian. Bersama Milan, Ibra mengemas 42 gol dalam 61 penampilan di Serie A.

3. Roberto Baggio

Setelah lima tahun membela Juventus, Roberto Baggio hengkang ke AC Milan pada 1998. Dua musim bersama Milan Baggio tampil sebanyak 51 laga dan menyumbang 12 gol di kancah Serie A. Sempat mampir di Bologna selama semusim, Baggio kemudian mendarat di Inter pada 1998. Bersama Inter Baggio mencatat 11 gol dalam 42 penampilan di Serie A.

4. Andrea Pirlo

Andrea Pirlo merupakan salah satu pemain yang biasa saja di Inter namun menjadi bintang saat membela Milan. Pirlo berada di Inter dari 1998 hingga 2001 dan sempat dipinjamkan kepada Brescia pada 1999. Pirlo hanya tampil 22 laga di Serie A bersama Inter. Pada 2001 Pirlo hengkang ke Milan. Sepuluh musim Pirlo berkostum hitam-merah. Pirlo mencatat 284 laga dan 32 gol bersama Milan di Serie A.

5. Christian Vieri

Pemain yang akrab disapa Bobo ini membela Inter dari 1999 hingga 2005. Dalam rentang itu dia sukses membuat 103 gol dalam 143 laga di Serie A. Vieri kemudian hengkang ke Milan pada 2005. Namun Vieri melempem bersama Milan, hanya membuat satu gol dalam delapan penampilan di Serie A.


Masih ada beberapa bintang lagi yang pernah membela kedua klub asal Milan. Seperti, Mario Balotelli, Hernan Crespo, Christian Panucci, Edgar Davids, Patrick Vieira, atau Antonio Cassano. Yang pasti perpindahan para pemain menjadikan Derby della Madonnina lebih berwarna.

Serie a AC Milan Inter Milan
Ditulis Oleh

Yusuf Abdillah

Posts

5.969

Bagikan