Ada MoU dengan Polisi, Dirut LIB Menjamin Mafia Skor Tak Berkutik di Kompetisi Musim 2020

Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Jumat, 07 Februari 2020
Ada MoU dengan Polisi, Dirut LIB Menjamin Mafia Skor Tak Berkutik di Kompetisi Musim 2020
Cucu Somantri. (PSSI)

BolaSkor.com -Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB), Cucu Somantri, menjamin mafia skor tidak berkutik di kompetisi musim 2020. Pasalnya, PT LIB bekerjasama dengan Kepolisian Republik Indonesia dalam sebuah MoU untuk berantas mafia skor.

“Kami saat ini memberikan jadwal secara terbuka agar semuanya juga bisa lebih terbuka. Jangan lagi ada yang diatur. Sekarang, bandar judi pun akan bingung siapa juaranya,” kata Cucu Somantri kepada wartawan di kantor LIB, Mandiri II, Jakarta.

"Nantinya di kompetisi ada MoU dengan pihak kepolisian. Nantinya pertemuan khusus akan dilakukan dengan Kapolres dan Kapolda tempat diselenggarakan kegiatan,” tambahnya.

Baca Juga:

Dirut PT LIB Sebut Subsidi Klub Liga 1 2020 Meningkat meski Rp 15 Miliar Belum Bisa Terlaksana Musim Ini

Sonhadji Jelaskan Makna Rangkap Tiga Jabatan Krusial di PSSI dan LIB

MoU ini bukan hanya sekedar perjanjian. Maklum saja, saat ini PSSI dan PT LIB dihuni oleh para anggota Kepolisian dan TNI. Di PSSI ada Ketum Mochamad Iriawan dari kalangan Kepolisian, Wakil Ketua Umum Cucu Somantri dari kalangan TNI.

Belum lagi, Cucu Somantri di PSSI dan PT LIB dibantu oleh Sonhadji yang merupakan anggota TNI. Tak tanggung-tanggung, pangkat mereka semua Jenderal. Ditambah adanya Satgas Antimafia Bola yang patut diikutsertakan.

Faktor-faktor di atas bisa membuat mafia skor ciut. Namun, patut ditunggu seperti apa gebrakan PSSI dan PT LIB dalam memerangi mafia skor di kompetisi 2020.

PT Liga Indonesia Baru Cucu Somantri Liga 2 Liga 1 Breaking News
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

Pencinta sepak bola Indonesia.
Posts

15.010

Bagikan