Administrasi Beres, Sylvano Comvalius Bukan Pemain Pinjaman di Persipura

Frengky AruanFrengky Aruan - Rabu, 12 Februari 2020
Administrasi Beres, Sylvano Comvalius Bukan Pemain Pinjaman di Persipura
Sylvano Comvalius. (BolaSkor.com/Kristian Joan)

BolaSkor.com - Sylvano Comvalius memastikan statusnya bukan sebagai pemain pinjaman di Persipura Jayapura. Hal ini berbeda dengan Arthur Cunha Da Rocha, yang dipinjamkan oleh Arema FC selama kompetisi musim 2020 nanti.

Menurutnya, status kontraknya saat ini sudah penuh bersama tim Mutiara Hitam. Hal ini tak lepas dari beresnya proses administrasi dari Arema FC, tim yang diperkuatnya sejak musim 2019 lalu.

"Kontrak saya di Arema FC sudah selesai. Saya memiliki kontrak baru dengan Persipura selama satu musim kompetisi ke depan," kata striker berpaspor Belanda tersebut.

Baca Juga:

Arema FC Kalahkan Sabah FA 2-0, Persija Masih di Puncak Grup B

Ada Ekspektasi di Arema FC, Jonathan Bauman: Saya Bukan Makan Konate

Sebelumnya, Comvalius ditawarkan tim Singo Edan sebagai pemain pinjaman bersama Arthur Cunha. Lantaran ia punya masa kerja berjangka panjang saat didatangkan dari kontestan Liga Super Malaysia, Kuala Lumpur FA di awal musim lalu.

Peraih gelar top skorer Liga 1 2017 dengan 37 gol itu menandatangani kontrak berdurasi dua tahun dengan Arema FC, sejak April 2019 hingga 2021 nanti. Dengan status bukan sebagai pemain pinjaman, maka bisa dipastikan kedua belah pihak menempuh opsi pemutusan kontrak sebagai jalan terbaik.

"Sehingga, saya bisa lebih fokus bersama Persipura sekarang. Saya sangat senang bisa menjadi bagian dari mereka," ungkap Comvalius.

Kehadiran Sylvano Comvalius sendiri melengkapi kuota pemain asing di skuat Persipura. Sebelumnya, posisi lini pertahanan dihuni oleh Arthur Cunha (Brasil), serta dua gelandang tangguh pada diri Thiago Amaral (Brasil) dan Takuya Matsunaga (Jepang). (Laporan Kontributor Kristian Joan/Malang)

Sylvano Comvalius Persipura jayapura Liga 1
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Bagikan