Agar Pemain Madrid Tak Takut, Ancelotti Jarang Bahas Lionel Messi

Johan KristiandiJohan Kristiandi - Minggu, 21 Maret 2021
Agar Pemain Madrid Tak Takut, Ancelotti Jarang Bahas Lionel Messi
Lionel Messi (Zimbio)

BolaSkor.com - Bos Everton, Carlo Ancelotti, berbagi anekdot soal persiapan tim yang diasuhnya. Ketika masih menangani Real Madrid, Ancelotti tidak banyak membahas Lionel Messi.

Carlo Ancelotti berbagi cerita tentang cara mempersiapkan timnya jelang pertandingan melawan Manchester City di Piala FA. Ancelotti enggan membahas terlalu banyak pemain lawan yang dianggapnya akan memengaruhi mental bertanding timnya.

Satu di antara contohnya adalah ketika Carlo Ancelotti memimpin Real Madrid menghadapi Barcelona. Ancelotti tidak banyak membahas Lionel Messi. Padahal, Messi adalah pemain paling berbahaya yang dimiliki Barcelona.

Baca Juga:

Di Depan Umum, Joan Laporta Rayu Lionel Messi untuk Bertahan

Akal Bulus Barcelona Datangkan Paulo Dybala

Lionel Messi Bikin Ronald Koeman Tak Bisa Berkata-kata

Lionel Messi

"Ketika saya berada di Real Madrid dan malawan Lionel Messi, yang merupakan satu di antara lawan terbaik, jangan membicarakan La Pulga kepada para pemain," terang Ancelotti.

Carlo Ancelotti menangani Real Madrid dari Juli 2013 hingga Mei 2015. Selama periode itu, ia membawa El Real memenangi Liga Champions, Copa del Rey, Piala Dunia Antarklub, dan Piala Super Eropa.

"Mereka akan ketakutan. Saya mencoba untuk tidak banyak membahas Manchester City. Semua orang tahu pemain dan kualitas individu mereka. Fokus pada apa yang harus dilakukan. Saya puas karena pekan ini berkerja dengan baik."

Hasil Pelik Kontra Manchester City

Meski menjalankan strategi yang sama seperti saat di Madrid, tetapi Ancelotti gagal membawa Everton mengatasi perlawanan Manchester City. The Toffees kalah dengan dua gol tanpa balas.

Gol Man City dicetak Ilkay Gundogan (84') dan Kevin De Bruyne (90'). Dengan begitu, Man City berhak melangkah ke semifinal.

Lionel Messi Breaking News Barcelona Real Madrid LaLiga Carlo Ancelotti
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Life is too short, but i will live for you.
Posts

14.359

Bagikan