Akhir Pekan Ini F1 Kembali Bergulir Setelah Empat Bulan

Budi Prasetyo HarsonoBudi Prasetyo Harsono - Selasa, 30 Juni 2020
Akhir Pekan Ini F1 Kembali Bergulir Setelah Empat Bulan
Sirkuit Red Bull Ring. (Red Bull)

BolaSkor.com - Kabar gembira bagi para pencinta F1 karena balapan jet darat itu akan segera kembali berlangsung. Sebelumnya, F1 menangguhkan musim akibat pandemi virus corona.

F1 bakal memulai balapan di Austria setelah kembali dari pandemi virus corona. Adalah Sirkuit Red Bull Ring yang akan menjadi seri pembuka ajang tersebut.

Menariknya, terdapat sejumlah perubahan dari balapan F1 pasca pandemi virus corona. Termasuk di antaranya adalah larangan penonton untuk hadir di sirkuit.

Baca Juga:

Lewis Hamilton Kesal dengan Pernyataan Eks Bos F1

Mantan Bos F1 Tersandung Komentar Berbau Rasisme

Larangan lain adalah tidak adanya perwakilan sponsor serta tidak ada area mixed zone. Sementara interaksi antar personel dibatasi dengan penggunaan masker di area balapan.

Selain itu, prosedur kesehatan di Sirkuit Red Bull Ring juga akan diperketat. Hal tersebut demi meminimalisir penyebaran pandemi virus corona.

Menariknya, akan ada dua balapan beruntun di Sirkuit Red Bull Ring. Pertama pada akhir pekan ini, kemudian satu pekan berselang F1 menggelar balapan di sirkuit yang sama.

F1 sendiri menargetkan bisa menggelar 15 hingga 18 balapan pada 2020. Hingga saat ini, sudah ditentukan delapan balapan pembuka yang semuanya berlangsung di Eropa.

Breaking News F1
Ditulis Oleh

Budi Prasetyo Harsono

Falling in love with the beauty of football because of Alessandro Del Piero and Paolo Maldini. Part time musician, full time journalist.
Posts

5.618

Bagikan