Alan Pardew Kecewa dengan Kasus Pencurian Taksi yang Dilakukan Empat Pemain West Brom

Arief HadiArief Hadi - Sabtu, 17 Februari 2018
Alan Pardew Kecewa dengan Kasus Pencurian Taksi yang Dilakukan Empat Pemain West Brom
Empat pemain West Bromwich Albion terlibat kasus pencurian taksi (@BBCSport)

BolaSkor.com - Saat ini, seharusnya West Bromwich Albion (WBA) fokus berlatih demi dapat tampil maksimal dalam sebuah pertandingan, meraih poin demi poin, untuk bisa menjauh dari zona degradasi di Premier League. Mereka terpaut tujuh poin dengan Huddersfield Town yang berada di batas aman.

Manajemen sampai memberikan kesempatan kepada para pemain West Brom untuk melakukan pemusatan latihan di Spanyol, agar pemain tidak jenuh dengan suasana di Inggris. Namun, alih-alih membayar kepercayaan manajemen, empat pemain West Brom justru berulah.

Tepat Jumat malam atau tepatnya dini hari waktu setempat, empat pemain West Brom: Jonny Evans, Boaz Myhill, Jake Livermore, dan Gareth Barry, berulah dengan mencuri taksi saat tengah berkendara pulang dari pusat kota Barcelona. Di tengah perjalanan pulang dengan menggunakan taksi, sang pengemudi keluar sebentar dengan alasan tertentu, lalu keempatnya mengambil alih taksi dan membawanya ke hotel.

"Ada empat orang yang ingin pergi ke pusat kota. Semuanya sudah tutup sehingga mereka memanggil taksi ke McDonald di pelabuhan Barcelona. Pada satu waktu pengendara meninggalkan mobil untuk beberapa alasan dan empat orang mengambilalih mobil. Mereka membawanya ke hotel, dan kami (polisi) menerima panggilan dari resepsionis yang berkata mereka memarkir taksi di luar hotel," tutur pengakuan polisi setempat.

Evans, Barry, Livermore, dan Myhill yang dituduh melakukan pencurian taksi (@SkySportPL)

"Momen tersebut terjadi pada pukul 5.30 pagi, taksi dikembalikan ke pemiliknya pada pukul 8 pagi. Keempat orang itu tidak ditangkap, tapi mereka tengah diperiksa. Mereka dipanggil ke kantor polisi untuk membuat pernyataan terkait tindak kriminal pencurian. Pernyataan dari mereka telah diberikan kepada hakim investigasi," lanjutnya.

Evans, Livermore, Myhill, dan Barry telah meminta maaf kepada publik, khususnya fans West Brom melalui situs resmi klub. Mereka mengaku bersalah dan meminta maaf kepada seluruh elemen, mulai dari rekan setim, klub, fans, dan terutamanya sang manajer, Alan Pardew.

Pardew sangat terpukul mendengar kabar tersebut. Ia merasa dikecewakan karena mereka melanggar regulasi batas jam malam yang diterapkan tim. Apalagi jika mengingat situasi klub saat ini, yang terpuruk di Premier League, serta menjelang pertandingan putaran lima Piala FA melawan Southampton.

Alan Pardew sangat kecewa dengan insiden pencurian taksi (@BBCSport)

"Kejadian ini jelas tidak ideal. Mereka melanggar aturan batas jam keluar dan tindakkan mereka tak dapat diterima, dan saya merasa sedikit dikecewakan karenanya," tutur Pardew, diberitakan The Guardian, Sabtu (17/2). "Klub sudah berkata tegas akan menginvestigasinya dengan benar untuk mencari pusat permasalahan, dan saya pikir ini tindakkan yang tepat."

West Bromwich Albion Alan Pardew Jonny evans Gareth Bary
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

12.024

Bagikan