Alasan Ansu Fati Tolak Real Madrid dan Pilih Barcelona

Yusuf AbdillahYusuf Abdillah - Senin, 26 Agustus 2019
Alasan Ansu Fati Tolak Real Madrid dan Pilih Barcelona
Ansu Fati (Twitter/FCBarcelona)

BolaSkor.com - Nama Ansu Fati melejit menyusul debutnya bersama Barcelona saat melawan Real Betis di Stadion Camp Nou, Minggu (25/8) waktu setempat.

Jebolan La Masia itu mencatatkan debut pada usia 16 tahun sembilan bulan dan 15 hari saat masuk menggantikan Carles Perez pada menit ke-78. Catatan yang menjadikan Ansu Fati debutan termuda kedua sepanjang sejarah Barcelona.

Baca Juga:

Hasil Penelitian Ungkap Lionel Messi Lebih Baik ketimbang Cristiano Ronaldo

Lambang Spesial untuk Cristiano Ronaldo dan 5 Pemain Terbaik Serie A

Ansu Fati

Dia hanya kalah dari Vicente Martinez yang melakoni debut pada usia 16 tahun sembilan bulan tujuh hari pada 1941. Ansu Fati berhasil melewati catatan Lionel Messi yang debut ketika berusia 17 tahun tiga bulan dan 26 hari.

Melihat ke belakang, Ansu Fati harus berterima kasih kepada dua sosok penting dalam perjalanan kariernya, sang ayah Bori Fati dan Albert Puig, mantan direktur akademi Barcelona La Masia.

Albert Puig adalah sosok yang menemukannya saat berada di Sevilla. Saat itu Fati yang berusia 10 tahun sebenarnya sudah mendapatkan tawaran dari Real Madrid. Bori Fati mengungkapkan bahwa Madrid menawarkan banyak uang agar anaknya bergabung.

"Saya mendapatkan penawaran dari Real Madrid yang bersedia mengeluarkan banyak uang. Tapi Albert Puig kemudian datang dan memamparkan rencana Barcelona," ujar Bori Fati seperti dilansir Sport.

"Kami tahu rencana itu akan berhasil namun tak pernah terbayang dia akan bermain bersama raksasa, berlatih bersama Pique," Bori Fati melanjutkan.

Sang ayah menjelaskan jika semata karena uang dia akan memilih Real Madrid. Akan tetapi dia jauh terkesan dengan pendekatan yang dilakukan Albert Puig. "Kami memilih Barcelona karena mereka datang ke rumah saya dengan sebuah kontrak. Mereka berhasil meyakinkan saya."

"Albert Puig datang dan mengatakan bahwa anak saya harus bergabung dengan Barcelona. Dia mengatakan Barcelona memiliki proyek. Dia mengatakan dalam beberapa tahun ke depan saya akan melihat hasilnya," papar Bori Fati.

Ya, hasilnya sudah mulai terlihat saat ini. Awal tahun ini, Bori Fati meneken pembaruan kontrak bersama Barcelona. Kontrak yang mencantumkan klausul pelepasan senilai 100 juta euro. Entah apa yang terjadi jika sang ayah menolak tawaran dari Barcelona.

Barcelona Ansu Fati LaLiga
Ditulis Oleh

Yusuf Abdillah

Posts

6.056

Bagikan