Alasan Kuat Liverpool Tolak Koulibaly meski Punya Cukup Duit

Johan KristiandiJohan Kristiandi - Senin, 16 November 2020
Alasan Kuat Liverpool Tolak Koulibaly meski Punya Cukup Duit
Kalidou Koulibaly (Twitter)

BolaSkor.com - Liverpool dilaporkan menolak mendatangkan bek Napoli, Kalidou Koulibaly. The Reds memiliki pertimbangan kuat untuk tidak menggaet sang bek.

Badai cedera sedang menimpa Liverpool. Celakanya, masalah tersebut menerpa sebagian besar pemain di lini belakang, apalagi pada sektor bek tengah.

Awalnya, Liverpool kehilangan sang pemimpin di lini pertahanan, Virgil van Dijk. Pemain internasional Belanda itu mengalami cedera parah saat bersua Everton. Bahkan, waktu Van Dijk kembali dari cedera diprediksi lebih lama dari prakiraan (awal tahun).

Baca Juga:

3 Solusi Sementara Krisis Lini Belakang Liverpool Tanpa Rekrut Bek Baru

Kenny Dalglish Tidak Khawatir dengan Badai Cedera di Pertahanan Liverpool

Masalah Liverpool Bertambah, Mo Salah Positif COVID-19

Kalidou Koulibaly

Setelah itu, Joe Gomez juga masuk ruang perawatan. Sang bek mengalami masalah hamstring pada latihan tim nasional Inggris.

Keadaan kian pelik karena Joel Matip dan Fabinho juga memiliki masalah kebugaran. Keduanya kerap tidak dalam kondisi siap tempur.

Situasi tersebut menjadi tanda bahaya bagi Liverpool di sektor pertahanan. Itu artinya, Liverpool perlu menambah kedalaman skuad.

Kabarnya, Liverpool mulai mencari bek yang bisa menambah kualitas. Dari nama yang beredar, target lama, Kalidou Koulibaly, menjadi satu di antara yang dimonitor.

Namun, Liverpool bergerak mundur dari perburuan Koulibaly karena Napoli memasang harga 60 juta euro. The Reds tak bersedia membeli pemain berusia 29 tahun dengan harga sebesar itu. Padahal, Liverpool memiliki uang dengan jumlah tersebut.

Liverpool masih mengantongi beberapa nama yang sedang dimonitor untuk memperkuat pertahanan. Tiga di antaranya adalah Ozan Kabak, Dayot Upamecano, dan David Alaba.

Liverpool Breaking News Premier League Kalidou Koulibaly Napoli
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Life is too short, but i will live for you.
Posts

14.351

Bagikan