Alasan Pelatih Jepang Tak Meremehkan Timnas Indonesia U-19

Frengky AruanFrengky Aruan - Sabtu, 24 Maret 2018
Alasan Pelatih Jepang Tak Meremehkan Timnas Indonesia U-19
Pelatih Timnas Jepang U-19, Kageyama Masanaga didampingi pemain Saito Mitsuki. (BolaSkor.com/Frengky Aruan)

BolaSkor.com - Pelatih Timnas Jepang U-19, Kageyama Masanaga, merasa bahwa Timnas Indonesia U-19, tak bisa diremehkan. Berdasarkan yang diketahui, Indonesia selalu diisi oleh pemain potensial.

Kageyama Masanaga punya pengalaman menghadapi Indonesia. Itu ketika dirinya menangani Timnas Singapura U-16, yang tampil di Piala AFF U-16 2008 di Jakarta.

Tim yang ditangani juga berjumpa dengan Indonesia. Kala itu skuat asuhan bermain 1-1 dengan Timnas Indonesia U-16.

Kageyama Masanaga terakhir juga menyaksikan laga Timnas Indonesia U-23 kontra Singapura. Meski hanya sebentar, ia melihat Timnas Indonesia bermain baik.

"Saya pikir pemain Indonesia punya potensi besar. 10 tahun lalu atau 2008, saya bersama Timnas Singapura U-16 dan mengikuti turnamen di Jakarta. Saya tahu potensi pemain Indonesia, pemain menyulitkan, cepat, dan punya teknik bagus," katanya.

Hal ini disampaikan jelang uji coba melawan Timnas Indonesia U-19 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Minggu (25/3). Kageyama Masanaga memprediksi laga akan berlangsung sengit.

"Laga besok akan berat dengan potensi pemain yang dimiliki Indonesia," tambahnya.

Jepang Timnas Indonesia U-19 Breaking News
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Bagikan