Alasan Pelatih Singapura Jagokan Timnas Indonesia U-23 Masuk Final SEA Games 2019

Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Jumat, 29 November 2019
Alasan Pelatih Singapura Jagokan Timnas Indonesia U-23 Masuk Final SEA Games 2019
Para pemain Timnas Indonesia U-23 merayakan gol ke gawang Singapura U-23. (PSSI)

BolaSkor.com - Pelatih Singapura U-23, Fandi Ahmad, menjagokan Timnas Indonesia U-23 melaju ke final cabang olahraga sepak bola putra SEA Games 2019.

Pernyataan ini dikeluarkan legenda timnas Singapura itu usai timnya kalah 0-2 dari Timnas Indonesia U-23. Ada beberapa faktor yang dirasakannya, sehingga menjagojkan Skuat Garuda Muda ke final.

"Saya rasa Indonesia saat ini lebih disiplin. Mereka punya kecepatan luar biasa dan taktikal bagus, tidak seperti dulu. Mereka sudah saling bersama selama dua sampai tiga tahun. Saya rasa Indonesia bakal masuk final," kata Fandi usai laga.

Baca Juga:

Persiapan Serius Timnas Indonesia U-23 Jelang Hadapi Vietnam

SEA Games 2019: Timnas Indonesia U-23 Salat Jumat di Pusat Perbelanjaan

Timnas Indonesia U-23 berhasil mengalahkan Singapura U-23 dengan skor 2-0, pada laga kedua cabang olahraga sepak bola putra Grup B SEA Games 2019 di Stadion Rizal Memorial, Kamis (28/11). Dua gol Timnas Indonesia dilesakkan oleh Osvaldo Haay (64') dan Asnawi Mangkualam Bahar (73').

Hasil ini membuat Timnas Indonesia U-23 kembali ke posisi kedua klasemen sementara Grup B dengan raihan 6 poin dari 2 laga. Kalah selisih gol dari Vietnam U-23 di posisi puncak dengan poin yang sama.

Singapura berada di posisi keempat dengan 1 poin dari 2 laga, kalah dua poin dari Thailand U-23 di posisi ketiga.

Laos U-23 di posisi kelima dengan 1 poin dari 2 laga, kalah selisih gol dari Singapura di tempat keempat. Brunei Darussalam U-23 di dasar klasemen dengan belum meraih poin dari 2 laga.

Timnas indonesia u-23 Singapura Fandi Ahmad SEA GAMES SEA Games 2019 Breaking News
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

Pencinta sepak bola Indonesia.
Posts

15.008

Bagikan