Arema FC Sudah Siap Tempur di Piala Menpora

Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Kamis, 18 Maret 2021
Arema FC Sudah Siap Tempur di Piala Menpora
Sesi latihan Arema FC. (BolaSkor.com/Bimaswara Dumugi)

BolaSkor.com - Arema FC sudah berada dalam kondisi siap tempur, pasca menggelar latih tanding bersama Madura United, Senin (15/3) lalu. Dalam momen itu, kedua tim bermain imbang 2-2 di Stadion Kanjuruhan Malang.

Asisten pelatih Arema FC, Kuncoro, mengatakan hasil akhir bukan menjadi pertimbangannya untuk evaluasi. Karena yang lebih penting adalah performa setiap pemain untuk membantu tim dalam Piala Menpora 2021.

"Saya melihat progres pemain sudah meningkat. Grafik permainan mereka mulai meningkat, terlihat dari babak pertama sampai kedua," ujar Kuncoro.

Oleh karena itu, ia sangat bersyukur atas terwujudnya agenda latih tanding bersama Madura United. Lantaran hal itu sangat dibutuhkan dalam mengevaluasi performa tim jelang melakoni pertandingan Grup A di Solo nanti.

Baca Juga:

Arema FC Datangkan Dua Bek Muda, Salah Satunya Eks PSS

Arema FC Ditahan Imbang Madura United dalam Latih Tanding

"Dari awal, kami kami memang setidaknya butuh satu kali latih tanding dengan tim yang kekuatanya satu level," bebernya.

"Jika saja kami tidak mendapat lawan selevel, mungkin pertandingan pertama (Grup A) tim ini masih mencari bentuk permainan terbaik," urai Kuncoro, yang sementara ini menjabat sebagai pelatih kepala.

Sehingga, ia menyebut anak asuhnya sudah berada dalam kondisi siap tempur.

"Setidaknya, pemain tidak canggung dan merasa berat, karena sudah melawan tim satu level," pungkasnya.

Pada Grup A nanti, tim Singo Edan tergabung dengan tiga tim lain. Arema FC lebih dulu menghadapi TIRA-Persikabo (21/3), berlanjut melawan Barito Putera (25/3) dan PSIS Semarang (30/3). (Laporan Kontributor Bimaswara Dumugi/Malang)

Arema FC Piala menpora Liga 1 Breaking News
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

Pencinta sepak bola Indonesia.
Posts

15.134

Bagikan