Arema FC Tak Kecewa Meski Target Curi Poin Gagal karena Penalti Persipura

Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Minggu, 23 September 2018
Arema FC Tak Kecewa Meski Target Curi Poin Gagal karena Penalti Persipura
Milan Petrovic bersama Makan Konate. (BolaSkor.com/Gigi Gaga)

BolaSkor.com - Misi curi poin yang didengungkan Arema FC jauh dari kenyataan. Modal kemenangan atas Madura United sebagai penambah motivasi, nyatanya tak cukup untuk mengimbangi Persipura Jayapura di kandangnya.

Arema FC kalah 0-1 dari Persipura Jayapura, pada laga pekan ke-23 Liga 1 2018 di Stadion Mandala, Sabtu (22/9) sore WIT. Gol penalti Hilton Moreira di menit 67 mengunci kemenangan Persipura.

Gol mantan penggawa Sriwijaya FC dan Persib Bandung itu menjadi pembeda, setelah wasit Mustafa Umarela melihat adanya pelanggaran handsball yang dilakukan Alfin Tuasalamony saat menahan umpan lambung Persipura.

"Terkait penalti, semua orang punya persepsi sendiri. Tetapi saya cukup puas dengan penampilan tim ini, seperti saat dikalahkan Persib Bandung 0-2 (13 September) lalu," kata pelatih Arema FC, Milan Petrovic

Selain gara-gara penalti, kekalahan tim Singo Edan juga disebabkan oleh kurangnya jumlah pemain sejak menit 55. Sepanjang 35 menit sisa laga itu, Arema FC tentu saja kesulitan untuk membendung seriangan Persipura, setelah Israel Wamiau menerima akartu kuning keduanya di menit 55.

"Dari awal memang sudah saya prediksi, bahwa pertandingan pasti sulit. Apalagi, kami kurang satu pemain setelah kartu merah itu," imbuh Milan.

Dan faktor ketiganya, Milan juga tak bisa menjaga stabilitas di sektor tengah, pasca tumbangnya Hendro Siswanto. Gelandang andalan Arema itu langsung dilarikan ke rumah sakit, setelah terlihat benturan kepala dengan Imanuel Wanggai.

"Hendro Siswanto adalah pemain penting di lini tengah tim ini. Setelah ia cedera dan tak bisa melanjutkan pertandingan, saya harus mencari soosk pemain tengah yang kualitasnya tak jauh beda," ujarnya.

Kekalahan tersebut mengubah posisi Arema FC yang masih tercecer di urutan 12 klasemen sementara Liga 1 2018, dengan koleksi 28 poin dari 23 laga. (Laporan Kontributor Kristian Joan/Malang)

Persipura jayapura Arema FC Milan Petrovic Liga 1
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

Pencinta sepak bola Indonesia.
Posts

14.995

Bagikan