Atletico Semakin Kuat, Kian Dekat Rekrut Striker Timnas Serbia

Arief HadiArief Hadi - Selasa, 17 Agustus 2021
Atletico Semakin Kuat, Kian Dekat Rekrut Striker Timnas Serbia
Dusan Vlahovic (Twitter)

BolaSkor.com - Atletico Madrid seolah tahu timing atau penempatan waktu yang pas untuk memperkuat skuad tim di bursa transfer musim panas 2021. Di kala Real Madrid dan Barcelona ditinggal pemain-pemain terbaik, Atletico semakin kuat.

Madrid tanpa dua bek andalan Sergio Ramos dan Raphael Varane yang sudah hengkang, serta minus rekrutan-rekrutan anyar (sejauh ini baru merekrut David Alaba), sementara Barcelona tidak lagi memiliki Lionel Messi.

Kedua tim sama-sama meraih kemenangan besar di laga pertama sedangkan Atletico susah payah menang 2-1 atas Celta Vigo. Meski begitu dari segi pemain-pemain dalam skuad, Atletico tidak jauh berbeda dan masih diperkuat pemain-pemain andalan.

Baca Juga:

5 Hal Menarik dari Dusan Vlahovic, Pemain yang Diburu Banyak Klub Eropa

Profil Dusan Vlahovic, Zlatan Ibrahimovic Baru dari Serbia

4 Striker yang Masuk Radar Inter Milan Gantikan Romelu Lukaku

Koke, Saul Niguez, Jose Maria Gimenez, Jan Oblak, hingga Luis Suarez masih ada di sana. Belum lagi dengan adanya rekrutan anyar Rodrigo De Paul dari Udinese. De Paul merupakan salah satu gelandang top Serie A dan menjadi komoditas panas di bursa transfer.

Belum selesai perburuan Atletico di Serie A, pemain berikutnya yang dikaitkan akan berlabuh di Wanda Metropolitano adalah penyerang timnas Serbia, Dusan Vlahovic.

Kesepakatan Fiorentina dengan Atletico

Dusan Vlahovic

Menurut Il Corriere dello Sport, Atletico sepakat menebus Vlahovic dari Fiorentina sebesar 70 juta euro. Baru berusia 21 tahun, Vlahovic musim lalu mencetak 21 gol di Serie A dan menjadi komoditas panas di bursa transfer pemain.

Selain Atletico, Tottenham Hotspur dan Inter Milan juga mengincar Vlahovic untuk mengantisipasi jika Harry Kane dan Lautaro Martinez hengkang. Kini semua bergantung kepada Rocco Commisso, Presiden Fiorentina.

Sang supremo akan kembali ke Italia dan akan melihat penawaran yang masuk untuk pemainnya itu, sebab bukan rahasia lagi jika Commisso ingin menjaga aset terbaik Fiorentina usai melepas Federico Bernardeschi dan Federico Chiesa di masa lalu.

Apabila bergabung dengan Atletico, Vlahovic akan semakin membuat lini depan Atletico semakin hidup. Vlahovic bisa belajar banyak dari Luis Suarez serta bersaing kompetitif dengan Joao Felix untuk satu posisi di depan.

Breaking News Dusan Vlahovic Atletico Atletico Madrid Fiorentina Isu Transfer
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

12.162

Bagikan