Azrul Ultimatum Pemain Persebaya Surabaya Usai Belum Menang dalam 5 Laga

Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Kamis, 24 Oktober 2019
Azrul Ultimatum Pemain Persebaya Surabaya Usai Belum Menang dalam 5 Laga
Persebaya Surabaya. (LIB)

BolaSkor.com - Presiden klub Persebaya Surabaya, Azrul Ananda marah besar. Penyebabnya adalah performa buruk yang ditunjukkan Hansamu Yama Pranata dan kawan-kawan. Azrul siap mendepak pemain yang tidak loyal dengan Gren Force.

Penampilan Persebaya memang sangat payah. Mereka belum pernah dalam lima laga beruntun. Dari kelima game itu, tiga di antaranya berakhir dengan kekalahan. Kondisi ini membuat Persebaya melorot ke peringkat delapan.

Persebaya hanya mengumpulkan 31 poin dari 24 laga. Persebaya masih memiliki sisa sepuluh pertandingan. Jika tak segera berbenah, bukan tidak mungkin mereka berada di zona merah pada akhir musim nanti.

“Sepuluh pertandingan ini akan menunjukkan siapa yang benar-benar ingin di Persebaya, atau hanya pura-pura ingin di Persebaya,” bilang Azrul dalam laman resmi klub, Kamis (24/10) pagi.

Baca Juga:

Hasil Lengkap Liga 1: Persib Bandung dan Bhayangkara FC Bermain Imbang, Persela Lamongan Kalahkan Persebaya

Persela Harus Kalahkan Persebaya demi Kembali ke Zona Aman

“Saya ingin Persebaya diisi pemain yang hatinya benar-benar untuk Persebaya. Karena saya harus memastikan Persebaya meraih hasil maksimal, tidak hanya untuk tahun ini, namun untuk tahun depan dan tahun-tahun berikutnya,” tegasnya.

Azrul menambahkan, para pemain Persebaya sudah mendapatkan fasilitas bintang lima. Mereka diinapkan di apartemen. Gaji dan bonus pun tidak pernah telat. Oleh karenanya, Azrul heran melihat timnya memble.

“Saya tidak habis pikir, pemain kita bisa sering melakukan kesalahan yang begitu buruk, mudah kehilangan bola, kalah duel. Dan itu juga terjadi pada pertandingan melawan Persela Lamongan,” keluh Azrul.

Permainan level rendah juga ditampilkan para pemain dengan kategori bintang. Pemain yang dibanderol mahal, yang diidolakan para fans Persebaya.

“Sekali lagi saya tegaskan, sepuluh pertandingan kedepan akan membuktikan siapa yang benar-benar ingin di Persebaya atau tidak,” tutur Azrul. (Laporan Kontributor Keenan Wahab/Surabaya)

Persebaya surabaya Liga 1 Liga 1 2019 Azrul Ananda Breaking News
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

Pencinta sepak bola Indonesia.
Posts

14.859

Bagikan