Badai COVID-19 Tak Bikin Madura United Berpangku Tangan

Frengky AruanFrengky Aruan - Jumat, 04 Februari 2022
Badai COVID-19 Tak Bikin Madura United Berpangku Tangan
Skuat Madura United. (LIB)

BolaSkor.com - Madura United merupakan klub Liga 1 dengan kasus positif COVID-19 terparah sejauh ini. Dari 30 pemain yang dibawa ke Bali, lebih dari setengahnya dinyatakan terpapar virus asal Tiongkok tersebut.

Walau dalam situasi sulit, Madura United tak mau berpangku tangan. Klub berjuluk Laskar Sape Kerrap itu tetap berlatih meskipun harus membagi dua program yang berbeda kepada para pemain.

Fabio Lefundes memimpin langsung dua program latihan anak asuhnya. Pemain yang terpapar COVID-19 berlatih sambil berjemur di rooftop hotel. Sementara yang tidak terinfeksi virus itu, tetap berlatih seperti biasa di lapangan.

Baca Juga:

9 Pemain Masih Isolasi, Bagaimana Peluang Persib Melawan Bhayangkara FC?

Keputusan Terpaksa Dibuat Aji Santoso saat Persebaya Imbang Kontra PSIS

Pelatih asal Brasil itu memang sengaja menciptakan dua program latihan yang berbeda kepada pemainnya. Hal ini dilakukan mengingat status pertandingan selanjutnya kontra Persela Lamongan masih on schedule.

“Kondisi fisik pemain harus tetap dijaga, permainan masih lanjut. Pertandingan depan, masih ditunggu infonya dan hasilnya sudah bisa atau seperti sebelumnya," jelas Fabio.

Sementara itu, Direktur PT Polana Bola Madura Bersatu (PBMB), Zia Ulhaq Abdurrahim, memberikan apresiasi kepada para pemain yang tetap bersikap profesional sekalipun dalam kondisi tak sehat. Dia pun mendoakan pemain yang terpapar segera pulih.

“Tentu, kami apresiasi. Itu bagus. Pemain yang sakit tetap berlatih. Tetapi sesama yang sakit, semangat dan kerja keras tetap latihan itu yang harus diapresiasi oleh kami semua,” ujarnya.

Selanjutnya, Madura Unied akan menghadapi Persela Lamongan dalam dual bertajuk Derbi Jatim, Sabtu (5/2) petang. (Laporan Kontributor Arjuna Pratama/Madura)

Madura united Liga 1 Breaking News
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Bagikan