Belanda Menang, van Gaal Geram

BolaSkorBolaSkor - Minggu, 01 Juni 2014
Belanda Menang, van Gaal Geram
Belanda Menang, van Gaal Geram
Rotterdam - Timnas Belanda hanya mampu menang tipis 1-0 melawan Ghana. Kinerja negatif lini depan Tim Oranye berbuah kekecewaan pelatih Louis van Gaal. Timnas Belanda menjalani laga uji coba melawan Ghana di De Kuip Stadium sebagai bahan persiapan menuju putaran final Piala Dunia 2014, Minggu (1/6) dini hari WIB. Tim Oranye berhasil menang tipis dengan skor 1-0. Belanda mencoba strategi baru 5-3-2 di partai ini. Robin van Persie diduetkan dengan Arjen Robben di lini depan, sementara Wesley Sneijder dipasang di belakang duet penyerang. Gol tunggal kemenangan Belanda dicetak van Persie pada menit kelima. "Kami terlalu ceroboh saat memegang bola. Pada babak pertama, kami memiliki banyak kesempatan untuk menciptakan peluang. Tapi, kami tak bisa mengambil keuntungan dari hal itu," geram van Gaal seperti dilansir Goal. "Kami memang mencetak gol brilian. Tapi, kami sangat kurang dalam memanfaatkan peluang. Seharusnya kami bisa menang dengan skor 3-0 karena kami memiliki dua peluang luar biasa," ia menambahkan. Pada putaran final Piala Dunia 2014 nanti, Belanda tergabung di Grup B bersama Spanyol, Chili, dan Australia. Robin van Persie dan kawan-kawan rencananya akan melakoni satu lagi laga uji coba melawan Wales sebelum bertolak ke Brasil. "Pada babak kedua, kami tak menciptakan apa-apa. Secara keseluruhan, kami tak banyak menciptakan peluang. Tapi, keuntungannya adalah kami memiliki kesempatan untuk lebih banyak menggali sistem baru yang kami usung," demikian van Gaal.
Timnas Belanda Piala Dunia 2014 Louis van Gaal Timnas Ghana
Ditulis Oleh

BolaSkor

Admin Bolaskor.com.
Posts

11.185

Bagikan