Bima Sakti Sebut Noh Alam Shah Bisa Bocorkan Kekuatan Timnas Indonesia

Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Kamis, 08 November 2018
Bima Sakti Sebut Noh Alam Shah Bisa Bocorkan Kekuatan Timnas Indonesia
Noh Alam Shah. (Instagram Noh Alam Shah)

BolaSkor.com - Timnas Indonesia akan menghadapi tuan rumah Singapura, pada laga perdana Grup B Piala AFF 2018 di Stadion National, Jumat (9/11).

Jelang laga tersebut, ada satu orang di tim Singapura yang diwaspadai. Sosok itu bukan pemain, melainkan assisten pelatih Fandi Ahmad, Noh Alam Shah.

Noh Alam Shah adalah mantan pemain timnas Singapura yang sudah makan manis-asam sepak bola Indonesia. Ia merupakan salah satu aktor utama keberhasilan Arema Indonesia juara Indonesia Super League (ISL) 2009-2010.

"Noh Alam Shah, dia termasuk pemain yang sukses di Indonesia, karena dia bisa bawa juara Arema. Yang pasti dia akan memberikan informasi penting untuk Singapura bagaimana kondisi pemain (Timnas) Indonesia," kata pelatih Timnas Indonesia, Bima Sakti, saat sesi konferensi pers jelang laga lawan Singapura di Stadion National, Kamis (8/11) malam WIB.

Timnas Indonesia di Piala AFF 2018 tergabung di Grup B bersama Singapura, Timor Leste, Thailand, dan Filipina. Setelah melawan Singapura, Timnas Indonesia hadapi Timor Leste di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), 13 November mendatang. Empat hari berselang, Skuat Garuda menantang Thailand di Stadion Rajamangala. Terakhir, Timnas Indonesia menjamu Filipina di SUGBK, 25 November.

Noh Alam Shah Timnas Indonesia Singapura Bima sakti Piala AFF 2018 Breaking News
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

Pencinta sepak bola Indonesia.
Posts

15.013

Bagikan