Bima Sakti Sebut Timnas Indonesia Sudah Punya Kerangka Skuat Piala AFF 2018

Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Rabu, 17 Oktober 2018
Bima Sakti Sebut Timnas Indonesia Sudah Punya Kerangka Skuat Piala AFF 2018
Pelatih sementara Timnas Indonesia, Bima Sakti (kanan) bersama Zulfiandi. (BolaSkor.com/Istimewa)

BolaSkor.com - Timnas Indonesia hanya bisa bermain imbang 1-1 kontra Hong Kong pada laga uji coba FIFA Matchday di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Selasa (16/10) malam WIB.

Timnas Indonesia unggul terlebih dahulu melalui Beto Goncalves pada menit ke-39. Hong Kong baru bisa menyamakan kedudukan melalui Festus Baise pada menit ke-69.

Ini merupakan hasil imbang perdana Timnas Indonesia dalam tiga uji coba jelang Piala AFF 2018. Terakhir, Timnas Indonesia menang 1-0 atas Mauritius dan 3-0 dari Myanmar. Ketiga uji coba ini memang sebagai persiapan dalam pembentukan skuat Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2018.

Pelatih sementara Timnas Indonesia, Bima Sakti, membeberkan sudah ada 50 nama yang didaftarkan untuk Piala AFF 2018. Nantinya, 50 nama itu akan mengerucut menjadi 22 untuk skuat resmi Timnas Indonesia di Piala AFF 2018.

"Kami sudah memberikan 50 nama, mungkin itu masih menjadi rahasia. Untuk pemain kami sudah punya kerangka dan sengaja ada beberapa pemain yang tidak kami panggil karena sudah tahu kualitasnya. Ini adalah kesempatan untuk pemain menunjukkan kualitasnya di tim," kata Bima Sakti.

"Performa sudah bagus, dan menjadi rahasia untuk kami di tim pelatih lini mana yang harus kami benahi. Yang pasti mereka sudah menunjukkan motivasi yang tinggi dari mulai saat melawan Myanmar sampai Hong Kong."

Timnas Indonesia tergabung di Grup B Piala AFF 2018 bersama Singapura, Thailand, Filipina, dan Timor Leste. Timnas Indonesia melakoni laga perdana Piala AFF 2018 dengan menantang Singapura, di Stadion National, 9 November mendatang.

Timnas Indonesia Piala AFF 2018 Bima sakti Breaking News
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

Pencinta sepak bola Indonesia.
Posts

14.859

Bagikan