Bos Barito Putera Jagokan Brasil di Piala Dunia 2018, Ini Alasannya

Frengky AruanFrengky Aruan - Rabu, 13 Juni 2018
Bos Barito Putera Jagokan Brasil di Piala Dunia 2018, Ini Alasannya
Manajer Barito Putera, Hasnuryadi Sulaiman. (BolaSkor.com/Frengky Aruan)

BolaSkor.com - Manajer Barito Putera, Hasnuryadi Sulaiman, menjagokan Brasil di Piala Dunia 2018 yang akan digelar di Rusia mulai 14 Juni 2018. Bukan karena kekuatan, bos Barito Putera itu menjagokan tim Samba meraih titel juara karena telah menyukai sejak kecil.

Brasil masuk ke Grup E bersama Swiss, Kosta Rika, dan Serbia. Neymar dan kawan-kawan akan membuka kiprah melawan Swiss pada 17 Juni sebelum berjumpa Kosta Rika (22/6) serta Serbia (27/6).

"Bukan karena Jacksen (F. Tiago, pelatih Barito Putera) berasal dari Brasil. Memang sejak kecil favorit saya Brasil dan itu cinta pertama," jelasnya.

Hasnuryadi Sulaiman sudah suka ketika Brasil masih diperkuat pemain seperti Arthur Antunes Coimbra atau Zico serta Socrates. "Bisa dibilang mereka pemain idola saya."

"Jadi saya tidak melihat itu (persaingan), karena memang favorit dari kecil. Mau Brasil jelek atau bagus, saya dukung."

Ia terus memantau kiprah Brasil, terlebih ketika tampil di Piala Dunia. "Memang dari dulu sudah suka mulai tahun 1982 setelah bermain bagus, tapi pada 1986 jelek."

"Saya konsisten mendukung Brasil. Selain itu karena gaya mainnya, menarik dan enak ditonton," tambahnya.

Breaking News Piala Dunia 2018 Barito Putera Brasil
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Bagikan