Dejan Kulusevski Pergi untuk Kembali ke Juventus

Taufik HidayatTaufik Hidayat - Senin, 31 Januari 2022
Dejan Kulusevski Pergi untuk Kembali ke Juventus
Dejan Kulusevski (Twitter)

BolaSkor.com - Dejan Kulusevski segera resmi pergi dari Juventus menuju Tottenham Hotspur. Namun pemain berkebangsaan Swedia itu punya tekad untuk kembali.

Kulusevski menjadi salah satu korban dari transfer Dusan Vlahovic ke Juventus. Bianconeri butuh melepas sejumlah bintang demi menyeimbangkan neraca keuangan.

Juventus bahkan sempat menawarkan Kulusevski kepada AC Milan. Padahal kedua tim termasuk rival dalam perburuan Scudetto.

Baca Juga:

Jejak Digital Berbicara, Dejan Kulusevski Pernah Enggan Dilatih Antonio Conte

Update Transfer Juventus: Kulusevski-Bentancur ke Tottenham, Bianconeri Boyong Zakaria

Manfaatkan Momen, Tottenham Ingin Bajak Dua Bintang Juventus

Dejan Kulusevski

Pada akhirnya, Juventus batal meminjamkan Kulusevski kepada Milan. Hal itu tak lepas dari datangnya minat dari Tottenham.

Tawaran dari Tottenham tentu disambut dengan antusias oleh Juventus. Negosiasi kedua klub bahkan berlangsung kilat.

Menurut laporan Sky Sport Italia, Juventus telah sepakat meminjam Kulusevski kepada Tottenham dengan durasi 18 bulan. The Lilywhites juga punya opsi untuk mempermanenkan status sang pemain.

Kesepakatan ini secara tak langsung menegaskan Kulusevski sudah tak punya masa depan di Juventus. Ia berpeluang dijual ke klub lain andai Tottenham tak mau membelinya secara permanen.

Kondisi tersebut nyatanya tak membuat Kulusevski menyimpan dendam kepada Juventus. Ia bahkan tak menutup pintu untuk kembali memperkuat Si Nyonya Tua di masa depan.

“Saya memiliki waktu yang sangat baik di Juventus. Saya berharap suatu hari bisa kembali,” kata Kulusevski dilansir dari Football Italia.

Kulusevski sempat menjadi aset masa depan Juventus saat ditebus dari Atalanta dengan biaya 35 juta euro pada Januari 2020. Kemampuan bermain di sejumlah posisi menjadi kelebihannya.

Namun hal itu nyatanya membuat perkembangan Kulusevski tersendat. Massimiliano Allegri yang kini bertugas sebagai pelatih Juventus kesulitan memaksimalkan potensinya.

Dejan Kulusevski Juventus Tottenham Hotspur Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.516

Bagikan