Dilumat Napoli, Duel Kontra Empoli Bagai Hidup-Mati Inter Milan

Budi Prasetyo HarsonoBudi Prasetyo Harsono - Senin, 20 Mei 2019
Dilumat Napoli, Duel Kontra Empoli Bagai Hidup-Mati Inter Milan
Napoli 4-1 Inter Milan. (Twitter Inter Milan)

BolaSkor.com - Pelatih Inter Milan, Luciano Spalletti, mengungkapkan kekecewaan setelah dilumat oleh Napoli. Hasil tersebut membuat Spalletti menilai duel melawan Empoli sebagai partai hidup dan mati.

Inter Milan menyambangi markas Napoli, Stadion San Paolo. Duel keduanya tersaji pada laga pekan ke-37 Serie A 2018-2019, Minggu (19/5) waktu setempat.

Napoli unggul empat gol hingga laga menyisakan 10 menit. Tim tuan rumah memimpin setelah Piotr Zielinski, Dries Mertens, dan Fabian Ruiz (dua gol) membobol gawang Inter Milan.

Inter Milan baru bereaksi pada menit ke-81 lewat Mauro Icardi. Bola eksekusi tendangan penalti Icardi melesat mulus ke gawang tim tuan rumah.

Baca juga:

Prediksi Napoli Vs Inter Milan: Kunci Tiket Liga Champions

Antonio Conte Ingin Bikin Inter Milan Bercita Rasa Italia

Luciano Spalletti

Kekalahan tersebut mengecewakan untuk Luciano Spalletti. Meski tak menyangkal kemungkinan Inter Milan kalah dari Napoli, Spalletti menilai seharusnya tidak seperti ini.

"Kami memulai laga dengan baik, meski tidak menemukan ritme. Kami memang bisa saja kalah dari Napoli, tetapi tidak dengan cara seperti ini," ujar Luciano Spalletti.

"Pertandingan selanjutnya melawan Empoli adalah laga final. Inter Milan tidak bisa main-main dengan laga itu. Kami harus berpikiran tenang dan mengevaluasi segalanya."

"Empoli butuh kemenangan dari kami untuk lolos dari degradasi. Sementara itu AC Milan akan menghadapi SPAL yang tidak bisa diremehkan," lanjutnya.

Hasil tersebut membuat Inter Milan turun ke peringkat keempat klasemen sementara Serie A 2018-2019. La Beneamata hanya unggul satu poin dari AC Milan di peringkat kelima.

Luciano Spalletti Inter Milan Serie a Breaking News
Ditulis Oleh

Budi Prasetyo Harsono

Falling in love with the beauty of football because of Alessandro Del Piero and Paolo Maldini. Part time musician, full time journalist.
Posts

5.618

Bagikan