Ditahan MU, Arsenal Gagal Salip Chelsea

BolaSkorBolaSkor - Rabu, 12 Februari 2014
Ditahan MU, Arsenal Gagal Salip Chelsea
Ditahan MU, Arsenal Gagal Salip Chelsea
London - Duel dua tim rakasasa tersaji di Emirates Stadium saat Arsenal menjamu Manchester United dalam pertandingan lanjutan Liga Inggris pekan ke-26, Kamis (12/2). Jual beli serangan mewarnai laga ini, namun kedua tim harus rela bermain tanpa gol hingga laga usai. Memulai babak kedua United mampu lebih dulu menciptakan peluang. Menit 47 umpan dari tendangan bebas Juan Mata tak mampu digapai Michael Carrick. Begitu juga peluang yang dimiliki Arsenal di menit 77. Olivier Giroud juga tak mampu menjangkau crossing Bacary Sagna. United hampir saja unggul di menit 78. Umpan Wayne Rooney berhasil ditanduk Robin van Persie, sayang bola tandukan RvP masih bisa ditepis Wojciech Szczesny dan hanya mengenai mistar gawangnya. Penjaga gawang Manchester United David De Gea tampil gemilangg saat menggagalkan dua peluang emas Arsenal masing-masing menit 84 dan 90. De Gea berhasil mematahkan dua sepakan keras dari Santi Cazorla. Hingga akhir pertandingan kedua tim hanya mampu bermain imbang dengan skor kacamata. Hasil ini membuat Arsenal tertahan di posisi kedua dan tak mampu memaksimalkan laga kandang mereka. Arsenal gagal untuk menyalip Chelsea di puncak klasemen yang di laga kemarin juga bermain imbang dengan West Bromwich Albion. Posisi Arsenal juga terancam akan turun ke posisi ketiga andai kata Manchester City mampu mengalahkan Sunderland di laga lainnya. Laga Manchester City kontra Sunderland harus ditunda lantaran cuaca buruk. Sementara buat Manchester United, hasil imbang ini tak merubah posisinya di posisi ke-7 klasemen dengan poin 42. Susunan Pemain : Arsenal (4-3-2-1) : 1. Wojciech Szczesny (GK), 3. Bacary Sagna, 4. Per Mertesacker, 6. Laurent Koscielny, 28. Kieran Gibbs, 8. Mikel Arteta (C), 10. Jack Wilshere, 7. Tomas Rosick (Alex Oxlade-Chamberlain'74), 11. Mesut Oezil, 19. Santiago Cazorla, 12. Olivier Giroud. Pelatih : Arsene Wenger (Prancis) Manchester United (4-2-3-1) : 1. David De Gea (GK), 2. Rafael (Rio Ferdinand'46), 12. Chris Smalling, 15. Nemanja Vidic (C), 3. Patrice Evra, 16. Michael Carrick, 23. Tom Cleverley, 25. Antonio Valencia (Ashley Young'82), 10. Wayne Rooney, 8. Juan Mata (Adnan Januzaj'75), 20. Robin van Persie. Pelatih : David Moyes (Skotlandia)
Wayne Rooney Crossing Arsenal vs Manchester United David Moyes Juan Mata Manchester United Tomas Rosicky Liga Inggris Manchester City Skor Kacamata Babak pertama Olivier giroud Peluang Arsene Wenger The Gunners Bermain imbang Robin van Persie Emirates stadium Santi Cazorla Arsenal Gol Klasemen West Bromwich Albion Sunderland Wojciech Szczesny Setan Merah Bacary Sagna Babak Kedua Jack Wilshere
Ditulis Oleh

BolaSkor

Admin Bolaskor.com.
Posts

11.185

Bagikan