Dukung Persikabo 1973, ASN Pemkab Bogor Akan Diminta Hadir ke Stadion

Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Sabtu, 04 Juni 2022
Dukung Persikabo 1973, ASN Pemkab Bogor Akan Diminta Hadir ke Stadion
Kunjungan tim Persikabo 1973 ke Kantor Bupati Kabupaten Bogor. (Media Persikabo 1973)

BolaSkor.com - Pelaksana tugas (Plt) Bupati Kabupaten Bogor, Iwan Setiawan, menyambut baik disahkannya nama Persikabo 1973 untuk kompetisi Liga 1 2022/2023. Musim lalu klub berjulukan Laskar Padjajaran tersebut masih terdaftar sebagai TIRA Persikabo.

Karena itu, Iwan mengajak seluruh masyarakat termasuk para Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kabupaten Bogor untuk memberikan dukungan kepada Persikabo 1973.

Iwan bahkan siap mengeluarkan kebijakan khusus kepada ASN di Kabupaten Bogor untuk mendukung langsung Persikabo 1973 ke stadion jika pemerintah dan kepolisian memberi restu kepada PSSI untuk menggulirkan kompetisi dengan kehadiran penonton.

"Saya sebagai plt bupati sangat mendukung penuh keberadaan Persikabo 1973 dan homebase di Stadion Pakansari," kata Iwan Setiawan, saat menjamu jajaran manajemen, pelatih, dan pemain Persikabo 1973 di Gedung Tegar Beriman, Cibinong, Kabupaten Bogor.

Baca Juga:

PSSI Sahkan Nama Baru Anggota: Rans Nusantara FC hingga Borneo FC Samarinda

Bek Asing Dewa United FC Tak Terlalu Buta dengan Sepak Bola Indonesia

"Saya mengajak masyarakat kalau memang aturan sudah dibolehkan untuk menonton langsung ke stadion dan mungkin di internal pemerintah kita akan mengajak Camat, ASN, Guru, dan Kepala Desa ikut mendukung dengan datang menonton langsung ke stadion," ujarnya menambahkan.

Selain itu, Iwan Setiawan juga memastikan kalau Pemkab Bogor akan memberikan izin penggunaan Stadion Mini Cibinong sebagai alternatif markas Persikabo 1973 di kompetisi musim depan. Stadion Mini Cibinong bisa jadi pilihan bagi Persikabo 1973 untuk dipakai saat menjamu klub dengan basis suporter yang tidak terlalu besar.

"Ada lagi usulan ke depan untuk memanfaatkan Stadion Mini, karena lapangan juga sudah standar, tinggal bagaimana merehabilitasi lebih bagus karena bilamana ada event (pertandingan) yang kemungkinan ada klub yang membawa penonton yang kecil dari luar pulau, apa salahnya (Stadion Mini) dipergunakan," ungkap Iwan Setiawan.

Tira Persikabo Persikabo bogor Liga 1 Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Posts

4.175

Bagikan