Eks Pelatih Timnas Indonesia U-19 Fakhri Husaini Benarkan Kabar akan Menangani Tim PON Aceh

Hadi FebriansyahHadi Febriansyah - Selasa, 16 Juni 2020
Eks Pelatih Timnas Indonesia U-19 Fakhri Husaini Benarkan Kabar akan Menangani Tim PON Aceh
Fakhri Husaini. (BolaSkor.com/Hadi Febriansyah)

BolaSkor.com - Mantan pelatih Timnas Indonesia U-19, Fakhri Husaini membenarkan akan menangani tim sepak bola Pekan Olahraga Nasional (PON) Aceh pada PON Papua yang akan berlangsung pada Oktober 2021 mendatang. Fakhri membeberkan alasan menerima tawaran melatih tim PON.

Fakhri Husaini mengaku sudah pernah mengabdi untuk negara sebagai pemain dan pelatih. Ia juga menjelaskan sudah menghabiskan karier sepak bolanya di Kalimantan Timur. Namun sampai sekarang ia belum mengabdikan dirinya untuk Aceh, tempat kelahirannya.

Hal ini menjadi alasan utama menerima tawaran menjadi pelatih PON Aceh. Pria yang sudah memberikan gelar juara Piala AFF U-16 ini pun mengaku sejauh ini sudah melakukan komunikasi yang intensif dengan pelatih sebelumnya, Azhar.

Baca Juga:

Shin Tae-yong Ajukan Program Pemusatan Latihan Timnas Indonesia di Korea Selatan

Jalani Debut bersama FK Radnik Surdulica, Witan Sulaeman Dapat Pesan dari Indra Sjafri

"Tentu sebuah kebanggaan mendapat kepercayaan melatih tim PON Aceh. Saya sudah pernah mengabdi untuk bangsa dan negara, baik sebagai pemain maupun pelatih," kata Fakhri dalam rilis yang diterima BolaSkor.com.

"Saya juga sudah pernah mengabdi untuk kota Bontang, dan Kalimantan Timur tempat saya menghabiskan sebagian besar karier sepak bola saya, tempat anak-anak saya dilahirkan. Kini saatnya saya, jika Allah mengizinkan, saya mengabdi untuk Aceh tempat saya dilahirkan."

Selain ingin mengabdi untuk tempat kelahirannya, Fakhri juga beralasan menjadi pelatih PON Aceh pasti memiliki tantangan tersendiri untuknya.

Namun karena statusnya saat ini masih sebagai karyawan PT. Pupuk Kaltim, maka untuk melaksanakan tugas sebagai pelatih PON Aceh tersebut, Fakhri harus menunggu sampai ia memasuki Masa Persiapan Pensiun (MPP) pada bulan Januari 2021.

"Saya harus menyelesaikan tugas dan tanggungjawab saya sebagai karyawan PT. Pupuk Kaltim, paling tidak sampai dengan saat MPP tiba," kata Fakhri melanjutkan.

"Mundurnya pelaksanaan PON di Papua ke bulan Oktober 2021, tentu berdampak positif bagi persiapan Tim PON Aceh, karena kami memiliki cukup banyak waktu untuk membangun dan mempersiapkan tim yang solid menuju Papua," ia menambahkan.

Timnas Indonesia U-19 Fakhri husaini
Posts

4.871

Bagikan