Evan Dimas Minta Dukungan Masyarakat Indonesia Jelang Kualifikasi Piala Dunia 2022

Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Selasa, 01 Juni 2021
Evan Dimas Minta Dukungan Masyarakat Indonesia Jelang Kualifikasi Piala Dunia 2022
Evan Dimas bersama rekan-rekannya di Timnas Indonesia. (PSSI)

BolaSkor.com - Gelandang Timnas Indonesia, Evan Dimas, meminta dukungan masyarakat Indonesia untuk Skuat Garuda. Hal ini diungkapkannya jelang tiga laga sisa Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 dan Piala Asia 2023.

Timnas Indonesia kini fokus menghadapi tiga laga sisa Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 dan Piala Asia 2023. Skuat Garuda mennghadapi Thailand (3/6), Vietnam (7/6), dan Uni Emirat Arab (UEA) (11/6).

Evan Dimas ingin masyarakat Indonesia melupakan kekalahan Timnas Indonesia dalam dua laga uji coba sebelumnya. Menurutnya, laga uji coba merupakan persiapan tim menuju pertandingan sesungguhnya.

Baca Juga:

Jelang Kualifikasi Piala Dunia 2022, Timnas Indonesia Lockdown di Hotel

Rival Timnas Indonesia: Thailand Tutup Rangkaian Uji Coba dengan Kekalahan 1-4

Sebelumnya, Timnas Indonesia sudah melakoni dua laga uji coba melawan Afghanistan dan Oman. Skuat Garuda masing-masing kalah 2-3 dan 1-3.

"Tentu kita tetap meminta dukungan dari suporter, kita sudah berjuang, tetapi kalau tidak ada dukungan dan doa-doa suporter, kurang lengkap rasanya. Jadi kita tetap meminta itu kepada masyarakat Indonesia, agar langkah kita juga dipermudah,” tutur Evan Dimas, dikutip dari laman resmi PSSI.

Jelang Kualifikasi Piala Dunia 2022 dan Piala Asia 2023, Timnas Indonesia lockdown di hotel. Skuat Garuda tidak oleh keluar area hotel selain latihan.

Timnas Indonesia menginap di Crowne Plaza Hotel, Dubai Festival City, UEA. Skuat Garuda satu hotel dengan Thailand dan Vietnam.

Evan dimas Evan Dimas Darmono Timnas Indonesia Kualifikasi Piala Dunia 2022 Breaking News
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

Pencinta sepak bola Indonesia.
Posts

14.858

Bagikan