Fakhri Husaini Lepas Empat Pemain Timnas Indonesia U-19 untuk Berlaga di Final Liga 1 U-20

Hadi FebriansyahHadi Febriansyah - Jumat, 11 Oktober 2019
Fakhri Husaini Lepas Empat Pemain Timnas Indonesia U-19 untuk Berlaga di Final Liga 1 U-20
Pelatih Timnas Indonesia U-19, Fakhri Husaini (BolaSkor.com/Hadi Febriansyah)

BolaSkor.com - Pelatih Timnas Indonesia U-19, Fakhri Husaini, mengizinkan empat pemain Persebaya Surabaya U-20 yang sedang mengikuti pemusatan latihan (TC) bersama Timnas Indonesia U-19 bermain di final Elite Pro Academy (EPA), Liga 1 U-20.

Keempat pemain tersebut ialah Ernando Ari Sutaryadi, Mochammad Supriadi, Rizky Ridho, dan Brylian Aldama. Mereka merupakan pemain-pemain yang berhasil membawa Persebaya Surabaya U-20 bisa sampai final.

Partai final EPA Liga 1 U-20 akan dilangsungkan di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Sabtu (12/10). Pertandingan tersebut akan mempertemukan Barito Putera U-20 dengan Persebaya Surabaya U-20.

Baca Juga:

Jelang Uji Coba Lawan China, Performa Timnas Indonesia U-19 Sudah Alami Kemajuan

Bukan TIRA-Persikabo U-20, Timnas Indonesia U-19 Akan Melawan TIRA-Persikabo Senior pada Laga Uji Coba

“Mereka saya berikan izin untuk memperkuat Persebaya U-20, karena itu partai final, tentu saya juga ingin mereka bisa menikmati juga, karena mereka juga ikut di laga-laga awal. Layak buat mereka untuk tampil juga di laga final ini,” kata Fakhri Husiani usai latihan di Stadion Pakansari, Jumat (11/10).

“Mereka akan kembali Minggu dan mungkin akan langsung ikut latihan kembali. Karena waktu yang saya miliki sudah cukup mepet untuk bisa mempersiapkan tim ini,” Fakhri Husaini menambahkan.

Timnas Indonesia U-19 sendiri akan melakukan uji coba menghadapi salah satu tim kuat Liga 1 2019, TIRA-Persikabo di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Sabtu (12/10).

Fakhri Husaini berharap pada laga uji coba tersebut, Amiruddin Bagus Kahfi dan kawan-kawan bisa mendapatkan ujian dan pelajaran sebelum bertanding di babak kualifikasi Piala Asia U-19, November mendatang.

Timnas Indonesia U-19 Piala Asia U-19 Kualifikasi piala asia u-19
Posts

4.871

Bagikan