Fase Grup Kedua Piala Dunia Basket 2019: AS Bertemu Yunani dan Giannis Antetokounmpo

Hendry WibowoHendry Wibowo - Jumat, 06 September 2019
Fase Grup Kedua Piala Dunia Basket 2019: AS Bertemu Yunani dan Giannis Antetokounmpo
Jaylen Brown (FIBA)

BolaSkor.com - Piala Dunia Basket atau FIBA 2019 telah menyelesaikan semua pertandingan fase grup pertama. Kini 16 tim yang terbagi ke dalam empat grup akan memainkan fase grup kedua.

Paling menarik tentunya adalah pertemuan antara Amerika Serikat (AS) dengan Yunani di Grup K. Praktis bintang Yunani, Giannis Antetokounmpo bakal melawan koleganya yang bermain di NBA.

Baca Juga:

Piala Dunia Basket 2019: Giannis Antetokounmpo Mengamuk, Yunani Lolos

Piala Dunia Basket 2019: Tuan Rumah Gugur, Venezuela Cetak Sejarah

Selain AS dan Yunani, Grup K juga diisi Brasil dan Rep. Ceko. Namun tidak bisa dimungkiri, pertemuan AS kontra Yunani di Shenzhen Bay Sports Centre, 7 September, bakal sangat menarik.

Ini merupakan pertemuan dini dua unggulan. Yang pasti kedua tim menuju fase grup kedua dengan modal berbeda. AS sukses sapu bersih kemenangan atas Rep. Ceko, Turki, dan Jepang.

Sedangkan Yunani usai menang atas Montenegro di laga pertama, harus menyerah dari Brazil, sebelum mengunci tiket ke fase grup kedua setelah mengalahkan Selandia Baru.

Mengenai pertemuan kontra Yunani, forward AS, Jaylen Brown menyebut rekan-rekannya hanya fokus menunjukkan potensi sebenarnya dari tim.

"Tentu saja, kami kini menatap pertandingan berikutnya. Saya pikir fokus kami ada di tim sendiri, coba tampil semakin baik, dan mempresentasikan tim ini dengan cara terbaik," kata Brown.*

Fase Grup Kedua Piala Dunia Basket 2019
Grup I
1. Argentina
2. Polandia
3. Venezuela
4. Rusia

Grup J
1. Serbia
2. Spanyol
3. Italia
4. Puerto Rico

Grup K
1. Amerika Serikat
2. Brasil
3. Yunani
4. Rep. Ceko

Grup L
1. Prancis
2. Australia
3. Lithuania
4. Republik Dominika

Breaking News Piala Dunia FIBA 2019 Yunani AS Giannis Antetokounmpo
Ditulis Oleh

Hendry Wibowo

Motorsports Enthusiast and Giallorossi Fan
Posts

2.794

Bagikan