Fernando Hierro Resmi Dampingi Carlo Ancelotti

BolaSkorBolaSkor - Kamis, 10 Juli 2014
Fernando Hierro Resmi Dampingi Carlo Ancelotti
Fernando Hierro Resmi Dampingi Carlo Ancelotti

Madrid - Setelah ditinggal Zinedine Zidane, posisi asisten pelatih Real Madrid sudah terisi kembali. Fernando Hierro dipercaya untuk menemani manajer Carlo Ancelotti sebagai asisten pelatih utama Real Madrid mulai musim ini.

Hierro diangkat menjadi asisten pelatih Real Madrid setelah Real Madrid menugaskan Zinedine Zidane untuk menukangi Real Madrid Castilla, tim B Real Madrid untuk musim ini yang terdegradasi ke Segunda Division B, kompetisi divisi tiga Spanyol pada musim lalu.

Hierro, 46 tahun bukanlah sosok asing bagi klub berjuluk Los Blancos itu. Hierro adalah simbol dan kapten Real Madrid sejak bermain pada tahun 1989 hingga tahun 2003. Hierro juga merupakan bintang dan pemain kunci timnas Spanyol sejak memulai debut tahun 1989 dan terakhir bermain di Piala Dunia Jepang-Korea Selatan 2002 silam.

14 tahun membela panji Los Merengues, Hierro mencatatkan 659 kali penampilan di ajang resmi dan sukses mengemas 129 gol. Maklum, Hierro terkenal jitu sebagai eksekutor bola-bola mati untuk tendangan bebas dan tendangan penalti. Di La Liga, Hierro mencatat 497 kali penampilan dan 105 gol. Hierro sukses memberikan lima gelar La Liga dan tiga gelar Liga Champions bagi Real Madrid.

Bersama La Furia Roja, Hierro selalu menjadi pilihan utama sejak memulai debut ketika Spanyol mengalahkan Polandia 1-0 pada 20 September 1989. Hierro tercatat bermain di empat Piala Dunia bersama Spanyol (Italia 1990, Amerika Serikat 1994, Prancis 1998, dan Jepang-Korea Selatan 2002) serta dua Piala Eropa (Inggris 1996 dan Belanda-Belgia 2000) sebelum pensiun pada tahun 2002 dengan 89 caps dan 29 gol.

Hengkang dari Real Madrid pada akhir musim 2002-2003, Hierro hijrah ke Liga Qatar dan bermain untuk Al-Rayyan. Semusim membela Al-Rayyan, Hierro sempat menjajal petualangan baru bersama Bolton Wanderers di Liga Inggris selama semusim sebelum akhirnya memutuskan pensiun.

Pasca pensiun, Hierro langsung menjabat sebagai direktur teknik Federasi Sepakbola Spanyol (REFF) pada bulan September tahun 2007. Bersama almarhum Luis Aragones dan Vicente Del Bosque, Hierro sukses mengantarkan Spanyol mendominasi dunia dengan juara Piala Eropa Austria-Swiss 2008 dan Piala Dunia Afrika Selatan 2010.

Hierro meninggalkan posisi direktur teknik REFF pada bulan Juli 2011 dan bergabung ke Malaga yang merupakan kota kelahiran Hierro. Sukses mengantarkan Malaga menembus semifinal Liga Champions pada tahun 2012, Hierro cabut pada bulan Juli tahun 2012 dan kembali ke Real Madrid sebagai bagian dari manajemen sebelum akhirnya diangkat menjadi asisten pelatih Real Madrid mulai musim ini.

La furia roja Carlo Ancelotti Real Madrid Asisten Pelatih Spanyol Fernando Hierro Zinedine Zidane Real Madrid Castilla
Ditulis Oleh

BolaSkor

Admin Bolaskor.com.
Posts

11.185

Bagikan