Guardiola: Sebuah Kehormatan Bagi Saya Bisa Melatih Ribery

BolaSkorBolaSkor - Selasa, 07 Januari 2014
Guardiola: Sebuah Kehormatan Bagi Saya Bisa Melatih Ribery
Guardiola: Sebuah Kehormatan Bagi Saya Bisa Melatih Ribery
Muenchen- Setelah memuji winger asal Belanda, Arjen Robben, kini pelatih Bayern Muenchen asal Spanyol, Pep Guardiola memuji setinggi langit pemain kunic Bayern lainnya, Franck Ribery. Menurut Pep, sebuah kehormatan bagi dirinya untuk bisa melatih langsung pemain sekaliber Franck Ribery. "Saya belum pernah melatih seorang pemain dengan karakter seperti Ribery dalam level seperti ini. Cara dia bermain dengan semangat juang tinggi dan terus berlari sepanjang pertandingan adalah sesuatu yang luar biasa. Sebuah kehormatan bagi saya bisa melatih Franck Ribery." ujar Guardiola seperti dilansir oleh media terbesar di Jerman, BILD. Dua musim ini, sosok berusia 30 tahun itu memang tampil luar biasa bersama Bayern. Meski hanya tampil 39 kali dan mencetak 11 gol dalam seluruh kompetisi, Ribery berperan besar dalam mengantarkan Bayern menggondol tiga gelar sekaligus, yakni juara Bundesliga, DFB Pokal, dan Liga Champions. Musim ini, andalan timnas Prancis itu tampil menggila. Tampil 13 kali dalam Bundesliga, Ribery sukses mencetak enam gol dan mengemas delapan assist. Belum lagi, peranan Ribery dalam kesuksesan Bayern dalam meraih status klub terbaik di dunia saat ini setelah meraih trofi Piala Dunia Antar Klub FIFA 2013 di Maroko, bulan Desember kemarin. Perjalanan Ribery bersama Bayern akan dimulai lagi pada hari Sabtu (25/1) ketika bertandang ke markas Borussia Moenchengladbach dalam lanjutan Bundesliga pekan ke-18, usai libur kompetisi selama hampir sebulan penuh.
Franck Ribery Treble winners Bundesliga Bayern Muenchen Google Bing Facebook Yahoo Pep Guardiola
Ditulis Oleh

BolaSkor

Admin Bolaskor.com.
Posts

11.185

Bagikan