Gubernur Jabar Ridwan Kamil Beri Bonus untuk Persib U-16 dan U-19

Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Jumat, 14 Desember 2018
Gubernur Jabar Ridwan Kamil Beri Bonus untuk Persib U-16 dan U-19
Penyerahan bonus kepada Persib Bandung U-16 dan U-19. (BolaSkor.com/Gigi Gaga)

BolaSkor.com - Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil, berikan 'kadeudeuh' atau hadiah untuk Persib Bandung U-16 dan U-19.

Pasalnya, kedua tim kelompok umur Persib tersebut berhasil menjadi juara Elite Pro Academy Liga 1 U-16 dan Liga 1 U-19 2018. Kedua tim ini masing-masing diberikan kadeudeuh sebesar Rp 100 juta

"Atas nama masyarakat Jawa Barat dan atas nama Pemprov Jawa Barat, saya mengucapkan selamat dan bangga atas pencapaian Persib junior, setelah seniornya gagal juara karena sesuatu hal," ujar Ridwan Kamil di Ruang Papandayan, Gedung Sate, Jalan Diponegoro, Bandung, Jumat (14/12).

Baca Juga:

Rumor Simon McMenemy ke Persib, Manajer Bhayangkara FC Angkat Suara

Persib Bandung Panggil Balik Imam Arief, Wildansyah, Fulgensius, dan Gian Zola

Manajemen Persib Angkat Bicara soal Pengganti Mario Gomez hingga Roberto Carlos

Pria yang akrab disapa Emil ini memastikan keberhasilan Persib junior ini akan memberikan dampak yang sangat positif terutama bagi masyarakat Jabar.

"Jadi pembinaan Persib ini sangat positif tahun ini, membuktikan luar biasa, terbaik di Indonesia. Mudah-mudahan jadi inspirasi buat anak muda lainnya," katanya.

Sementara itu, General Manajer Diklat Persib, Yoyo S Adiredja menyampaikan terimakasihnya kepada Pemerintah Provinsi Jawa Barat khususnya kepada Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil atas apresiasi yang diberikan.

"Mudah-mudahan prestasi ini tak hanya bisa mendongkrak prestasi untuk Bandung dan Jabar saja, melainkan untuk persepakbolaan Nasional," harap Yoyo. (Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)

Persib Bandung Persib Bandung U-19 Persib Bandung U-16 Liga 1 Liga 1 U-19 Liga 1 U-16 Ridwan Kamil Breaking News
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

Pencinta sepak bola Indonesia.
Posts

14.977

Bagikan