Hadapi Crystal Palace, Wenger di Ambang Rekor Alex Ferguson

BolaSkorBolaSkor - Kamis, 28 Desember 2017
Hadapi Crystal Palace, Wenger di Ambang Rekor Alex Ferguson
Arsene Wenger (hindustantimes)

BolaSkor.com - Arsenal bakal menghadapi Crystal Palace pada pekan ke-20 lanjutan Premier League, Jumat (29/12/2017) dinihari WIB. Pertandingan tersebut, dipastikan akan sangat spesial bagi Arsene Wenger karena bakal menyamai rekor mantan pelatih legendaris Manchester United, Sir Alex Ferguson, yang telah mencatatkan 810 laga.

Wenger yang ditunjuk sebagai manajer Arsenal menggantikan George Graham pada 1996 silam, tak menyangka bisa bertahan selama hampir 21 tahun bersama The Gunners. Kini Wenger menjadi salah satu manajer yang terlama dan masih bekerja pada sepakbola Inggris.

Selama karier kepelatihan di Arsenal, pelatih berusia 68 tahun itu bahkan mencatatkan prestasi gemilang pada musim perdana berhasil meraih double winner atau dua trofi yaitu juara Premier League dan Piala FA.

Paling fenomenal ketika Wenger sukses membawa Arsenal juara Premier League tahun 2004-2004 dengan status 'the Invincibles' tim tidak terkalahkan selama semusim kompetisi. Sayang musim ini, skuat Meriam London tercecer di peringkat keenam yang membuat peluang merengkuh juara menipis musim ini.

"Saya mungkin akan mengatakan, 'Anda benar-benar gila, benar-benar tidak mungkin' (memainkan begitu banyak laga di Premier League). Saya ingat ketika saya berusia 33-34 tahun, saya pikir untuk sampai ke usia 60 tahun, Anda butuh 25-26 tahun, dan Anda takkan pernah bisa sampai ke sana," ujar wenger kepada situs resmi klub.

"Setiap pertandingan seperti Rolet Rusia. Jadi, di beberapa kesempatan peluru akan mengenaimu. Karena itu benar-benar sulit dipercaya. Anda tidak akan bisa memprediksinya," beber pria asal Prancis tersebut.

Arsenal FC
Ditulis Oleh

BolaSkor

Admin Bolaskor.com.
Posts

11.185

Bagikan