Hampir Dipermalukan, Persebaya Paksa Klub Kasta Kedua Malaysia Bermain 2-2

Frengky AruanFrengky Aruan - Minggu, 18 Maret 2018
Hampir Dipermalukan, Persebaya Paksa Klub Kasta Kedua Malaysia Bermain 2-2
Partai Uji Coba Persebaya Vs Sarawak FA. (persebaya.id)

BolaSkor.com - Persebaya Surabaya selamat dari kekalahan dalam laga uji coba internasional melawan klub kasta kedua Malaysia, Sarawak FA di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Minggu (18/3). Persebaya memaksakan laga berakhir dengan skor 2-2.

Hasil ini menutup uji coba yang dibungkus dengan tajuk Blessing Game. Uji coba ini merupakan pemanasan terakhir sebelum mengarungi Liga 1 2018. Blessing Games dipilih sebagai tajuk mengingat Persebaya juga menggelar doa bersama secara akbar.

Persebaya lebih dulu memperkenalkan jersey anyar dan sponsor sebelum laga digelar. Setidaknya ada tiga jersey untuk pemain di lapangan, masing-masing berwarna hijau untuk laga kandang, putih untuk tandang, dan kombinasi hitam dan hijau sebagai jersey ketiga. Selain itu ada tiga jenis jersey yang diperkenalkan untuk penjaga gawang.

Dalam uji coba, Persebaya menutup paruh pertama dengan skor kaca mata. Green Force tertinggal setelah Mateo Roskam mencetak gol pada menit ke-54.

Persebaya Surabaya tertinggal 0-2 menyusul gol yang dibuat Mateo Roskam pada menit ke-60. Itu sebelum memperkecil ketertinggalan melalui gol Octavianus Fernando pada menit ke-61.

Green Force terus mencoba mengejar ketertinggalan. Gol akhirnya berhasil dibuat pada menit ke-90+2.

Otavio Dutra menjadi pencetak gol kedua Persebaya, yang sekaligus membuat skor menjadi 2-2. Skor bertahan, Persebaya selamat dari kekalahan.

Breaking News Persebaya surabaya Sarawak fa
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Bagikan