Harapan Bima Sakti Lakukan Seleksi Timnas U-16 di Bulan Ramadan

Hadi FebriansyahHadi Febriansyah - Jumat, 30 April 2021
Harapan Bima Sakti Lakukan Seleksi Timnas U-16 di Bulan Ramadan
Pelatih Timnas Indonesia U-16, Bima Sakti. (PSSI)

BolaSkor.com - Pelatih Timnas Indonesia U-16, Bima Sakti, memiliki harapan tersendiri ketika melakukan seleksi pemain Timnas Indonesia U-16 di bulan Ramadan. Bima ingin pemain tetap bisa jaga kondisi ketika pulang nanti.

Saat ini, Bima sakti sudah memasuki tahap akhir dalam melakukan seleksi Timnas Indonesia U-16. Nantinya seluruh rangkaian dari seleksi Timnas Indonesia ini akan rampung pada 1 Mei 2021 mendatang. Untuk seleksi kali ini, Bima Sakti memanggil 169 pemain.

“Harapan saya, mereka walaupun sewaktu pulang nanti di masa pandemi ini, bisa tetap jaga kondisi, mempersiapkan diri untuk TC di bulan Mei nanti, karena jumlah pemainnya semakin mengerucut dari 169 pemain akan kita ciutkan menjadi 50 pemain, kemudian untuk TC mungkin hanya 40 pemain,” ujar Bima Sakti.

Baca Juga:

Tatap Piala AFF, Timnas Indonesia U-16 Gelar Seleksi

PSSI Adakan Seleksi Timnas Indonesia U-16 dan U-18 di Lampung

Mantan kapten Timnas Indonesia ini juga membuka kemungkinan pemanggilan kembali pemain-pemain yang sebelumnya sudah dipanggil, namun dengan melihat kebutuhan tim di kemudian harinya. Selain itu seleksi juga akan ia lakukan kembali di Asprov.

“Kemungkinan nanti, dengan melihat kebutuhan tim, pemain yang dipulangkan, bisa dipanggil kembali. Kita juga sementara ini sedang menunggu seleksi dari Asprov DKI Jakarta, Jawa Timur, Papua, kemarin kita sudah dapat datanya," tambah Bima.

Tinggal menunggu data dari Asprov DKI Jakarta dan Jawa Timur untuk seleksi berikutnya. Saya yakin mereka juga banyak pemain-pemain bagus,” tutupnya.

Seperti diketahui, seleksi Timnas Indonesia U-16 ini dilakukan sebagai salah satu persiapan Timnas Indonesia U-16 untuk berlaga di Piala AFF U-15. Rencananya turnamen tersebut akan digelar di Indonesia, namun untuk tanggalnya masih belum ditentukan.

Timnas Indonesia U-16 Bima sakti Breaking News
Posts

4.871

Bagikan