Hari Pertama Tes Valencia: Yamaha Kompetitif, Buruknya Debut Jorge Lorenzo Bersama Honda

Hendry WibowoHendry Wibowo - Rabu, 21 November 2018
Hari Pertama Tes Valencia: Yamaha Kompetitif, Buruknya Debut Jorge Lorenzo Bersama Honda
Maverick Vinales (Twitter/Yamaha)

BolaSkor.com - Persiapan jelang MotoGP 2019 telah dimulai pada sesi tes hari pertama di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, Selasa (20/11).

Tes ini menjadi debut banyak pembalap di tim barunya. Seperti Jorge Lorenzo bersama Repsol Honda, Johann Zarco di KTM atau Andrea Iannone di Aprilia.

Adapun awal sesi tes, kondisi sirkuit masih buruk. Sehingga meski sudah dimulai pukul 10 siang waktu setempat, pembalap pertama yang turun lintasan baru terlihat pukul 11.40 siang waktu setempat.

Hasil tes hari pertama jadi sarana unjuk gigi para pembalap tim pabrikan Yamaha. Terbukti Maverick Vinales sukses finis pertama lewat catatan waktu 1 menit 31,416 detik.

Vinales mengalahkan lap terbaik pembalap Repsol Honda, Marc Marquez dengan selisih 0,302 detik. Kecepatan motor Yamaha YZR-M1 dipertegas keberhasilan Valentino Rossi yang berada di posisi tiga.

Sedangkan debut Lorenzo bersama Honda tidak berjalan mulus. Melibas total 30 lap, eks pembalap Ducati itu hanya menempati urutan 18.

Catatan waktu terbaiknya hanya 1 menit 32,959 detik atau berselisih 1,543 detik dari pembalap tercepat, Vinales. Debut Zarco di KTM juga tidak positif. Dia hanya menempati posisi 17.*

Hasil Lengkap Tes Valencia Hari Pertama

Valencia
Sumber: Crash.net

Baca Berita Selengkapnya soal MotoGP Lainnya di KabarOto.com

Breaking News Yamaha Maverick Vinales Valentino Rossi Jorge lorenzo Tes MotoGP Valencia
Ditulis Oleh

Hendry Wibowo

Motorsports Enthusiast and Giallorossi Fan
Posts

2.794

Bagikan