Hasil Lengkap Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia: Indonesia Kalah Telak, Iran hingga Korsel Pesta Gol

Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Jumat, 11 Oktober 2019
Hasil Lengkap Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia: Indonesia Kalah Telak, Iran hingga Korsel Pesta Gol
Timnas Indonesia. (PSSI)

BolaSkor.com - Pertandingan lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 dan Piala Asia 2023 kembali berlanjut, Kamis (10/10). Salah satunya laga yang mempertemukan Timnas Indonesia lawan Uni Emira Arab (UEA).

Timnas Indonesia harus kalah telak 0-5 dari tuan rumah UEA, pada laga Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 dan Piala Asia 2023 di Stadion Al Maktoum, Jumat (11/10) dini hari WIB.

Baca Juga:

Hasil Wakil Asia Tenggara di Kualifikasi Piala Dunia 2022: Timnas Indonesia Kalah Telak, Kamboja Takluk 0-14

Kalah 0-5 dari UEA, Simon McMenemy Sebut Pemain Timnas Indonesia Ulangi Kesalahan yang Sama

Lima gol tuan rumah dilesakkan oleh Khalil Ibrahim (41'), Ali Mabkhout (hat-trick 51', 63' 72'), dan Tariq Ahmed Hassan (90+3').

Di laga lainnya, Iran pesta gol 14-0 ke gawang Kamboja. Lalu ada Jepang yang menang 6-0 atas Mongolia. Kemudian, Korea Selatan (Korsel) gasak Sri Lanka 8-0.

Berikut Hasil Lengkap Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia:

Grup A:

China 7-0 Guam
Suriah 2-1 Maladewa

Grup B:

Australia 5-0 Nepal
Yordania 0-0 Kuwait

Grup C:

Iran 14-0 Kamboja
Irak 2-0 Hong Kong

Grup D:

Uzbekistan 5-0 Yaman
Arab Saudi 3-0 Singapura

Grup E:

Bangladesh 0-2 Qatar
Oman 3-0 Afghanistan

Grup F:

Jepang 6-0 Mongolia
Kyrgistan 7-0 Myanmar

Grup G:

UEA 5-0 Indonesia
Vietnam 1-0 Malaysia

Grup H:

Korsel 8-0 Sri Lanka
Lebanon 2-1 Turkmenistan

Timnas Indonesia Kualifikasi Piala Dunia 2022 Breaking News
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

Pencinta sepak bola Indonesia.
Posts

14.859

Bagikan