HIGHLIGHT: Lewat Duel Ketat, Feyenoord Ungguli Standard Liege Liga Europa Grup G

BolaSkorBolaSkor - Kamis, 02 Oktober 2014
HIGHLIGHT: Lewat Duel Ketat, Feyenoord Ungguli Standard Liege <!--idunk--> Liga Europa Grup G
HIGHLIGHT: Lewat Duel Ketat, Feyenoord Ungguli Standard Liege Liga Europa Grup G
Rotterdam - Lewat pertarungan sengit selama 90 menit, Feyenoord akhirnya mampu mengalahkan tamunya Standard Liege dalam matchday 2 Grup G Liga Europa, Jumat, (3/10) dinihari waktu Indonesia. Tampil di depan publik De Kuip Stadium, Feyenoord unggul tipis atas Standard Liege 2-1. Membuka babak pertama, Colin Kazim-Richards dan Elvis Manu mampu mengancam gawang Standard Liege. Beruntung bagi Liege, peluang keduanya masih belum membuahkan hasil. Liege kemudian mendapat peluang menit 17 lewat sepakan Paul-José M'Poku, namun masih tipis di sisi kiri gawang Kenneth Vermeer. Eiji Kawashima tampil cukup cekatan di bawah mistar gawang Liege, penjaga gawang Jepang ini mampu mematahkan dua peluang Feyenoord lewat Jordy Clasie dan Elvis Mani menit 26 dan 27. Skor imbang tanpa gol menjadi hasil kedua tim di babak pertama. Memasuki babak kedua, Feyenoord akhirnya mampu mencetak gol lebih dulu lewat tandukan Sven van Beek menit 47. Memanfaatkan umpan Miquel Nelom, tandukan Van Beek tak mampu dihalau Kawashima, Feyenoor unggul 1-0. Tak ingin pulang dengan tangan hampa, Liege mampu menyamakan kedudukan lewat gol yang dicetak Jonathan Viera di menit 65. Berawal dari umpan jauh yang dikirim Paul-Jose M'Poku, bola gagal dihalau dengan baik oleh Luke Wilshire dan jatuh ke kaki Viera. Dengan tenang Viera mampu menceploskan bola tanpa bisa dighentikan Vermeer. Feyenoord yang bernafsu meraih kemenangan akhirnya memastikan kemenangannya lewat gol Elvis Manu di menit 84. Berawal dari kemelut di depan gawang Kawashima, bola liar tanpa ampun dihujamkan Manu ke dalam gawang tanpa ada reaksi sedikitpun dari Kawashima. Kemenangan Feyeenord pun akhirnya bertahan hingga laga usai. Susunan Pemain: Feyenoord Rotterdam (4-2-3-1): 16. Kenneth Vermeer (Gk); 2. Luke Wilshire, 22. Sven van Beek, 5. Terrence Kongolo, 18. Miquel Nelom; 8. Karim El Ahmadi, 6. Jordy Clasie; 28. Jens Toornstra, 10. Lex Immers (Bilal Basacikoglu'78), 17. Elvis Manu (Tonny Vilhena'90); 15. Colin Kazim-Richards. Pelatih: Fred Rutten (Belanda) Standard Liege (4-4-2): 1. Eiji Kawashima (Gk); 66. Martin Milec, 36. Dino Arslanagic, 6. Laurent Ciman, 37. Jelle van Damme; 40. Paul-Jose M'Poku, 23. Adrien Trebel (Igor de Camargo'89), 4. Ricardo Faty, 11. Jonathan Viera (Yuji Ono'78); 9. Vinicius Araujo (Tony Watt'70), 25. Jeff Louis. Pelatih: Guy Luzon (Israel)
Standard Liege Feyenoord Liga Europa
Ditulis Oleh

BolaSkor

Admin Bolaskor.com.
Posts

11.185

Bagikan